kievskiy.org

Anies Baswedan ke Acara PPP di Yogyakarta Saat Covid-19 Meledak, Wagub Riza Patria: Bukan Liburan, Ada Tugas

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. /Instagram @aniesbaswedan Instagram @aniesbaswedan

PIKIRAN RAKYAT - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria menyebutkan kepergian Anies Baswedan ke Yogyakarta bukan untuk liburan melainkan karena tugas.

"Itu kan ada kegiatan, kan bukan liburan, (tetapi) ada tugas," ujarnya, saat ditemui di Balai Kota Jakarta, Senin, 31 Januari 2022.

Dia pun meminta agar kegiatan Anies Baswedan di Yogyakarta tidak dihubungkan dengan kegiatan politik apalagi Pilpres 2024.

"Tugas kita semua kepala daerah sekarang memastikan seperti yang disampaikan kepala-kepala daerah termasuk pak Anies menunaikan tugasnya sampai selesai," ucapnya.

Baca Juga: Buya Yahya 'Turun Gunung' soal Wasiat Dorce Gamalama: Bukan Dihinakan Kemudian Dilaknat!

Sebelumnya, Sekretaris PPP DKI Jakarta, Gus Najmi membenarkan kalau Anies Baswedan menghadiri acara partainya di Yogyakarta.

Anies Baswedan bertolak ke Yogyakarta dengan menggunakan kereta untuk menghadiri Muskerwil (Musyawarah Kerja Wilayah).

Tidak hanya itu, kehadirannya di acara tersebut, Anies Baswedan akan menyampaikan orasi yang bertemakan 'Membangun untuk Mempersatukan' dengan berdasarkan pengalaman Jakarta.

Sementara itu, Anggota F-PDIP DPRD Jakarta, Gilbert Simanjuntak menyindir Gubernur Anies Baswedan yang menghadiri acara PPP di Yogyakarta.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat