kievskiy.org

Berpotensi Jadi Kontributor Tinggi Ekonomi, Indonesia Targetkan 9 Juta Talenta Digital pada 2030

Ilustrasi Talenta Digital.
Ilustrasi Talenta Digital. /Pixabay/PhotoMIX-Company Pixabay/PhotoMIX-Company

PIKIRAN RAKYAT - Menteri koordinator bidang perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan Indonesia membutuhkan setidaknya 9 juta talenta digital hingga 2030 untuk meraih potensi tersebut

Masyarakat yang termasuk ke dalam kategori usia muda dan produktif di Indonesia kini mencapai 191 juta jiwa atau 70 persen dari total penduduk keseluruhan.

Penduduk kategori ini dilaporkan rata-rata berselancar di internet sekitar delapan jam sehari, sehingga Indonesia memiliki potensi ekonomi digital yang besar jika dimanfaatkan secara efektif.

Data lain yang jadi pertimbangan pemerintah adalah bahwa sejak 2021 hingga 2022, pengguna internet di Indonesia meningkat 2,1 juta orang dari tahun-tahun sebelumnya.

Baca Juga: Jubir Legiun Asing Ukraina Tak Mau Ambil Risiko Sukarewalan Mati Konyol di Medan Tempur

Maka, sebagai upaya pemanfaatan potensi sebaik-baiknya, Menko Airlangga menegaskan hingga tahun 2030 Indonesia membutuhkan dan menargetkan talenta digital sebanyak sembilan juta orang.

Hal itu disampaikannya lewat keterangan resmi di Jakarta, yang dikutip Pikiran Rakyat.com dari Antara, Minggu, 20 Maret 2022.

Ekonomi digital Indonesia saat ini mencapai 40 persen dari total ASEAN dengan nilai 70 miliar dolar AS yang diperkirakan akan terus tumbuh hingga tahun 2025 di angka 146 miliar dolar AS.

Baca Juga: Isu Kesetaraan Gender hingga Konflik Ukraina Jadi Sorotan Rapat IPU Edisi 144 di Bali Indonesia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat