kievskiy.org

7 Terminal Bus di Jakarta Siap Layani Mudik Lebaran 2022, Simak Daftar Lokasi Lengkapnya

Awak bus mengemas barang bawaan penumpang di Terminal Terpadu Pulo Gebang, Jakarta, Kamis 14 April 2022.
Awak bus mengemas barang bawaan penumpang di Terminal Terpadu Pulo Gebang, Jakarta, Kamis 14 April 2022. /Antara/Dhemas Reviyanto

PIKIRAN RAKYAT - Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menyiapkan tujuh terminal bus antisipasi mudik Lebaran 2022.

Tindakan tersebut dilakukan untuk mengantisipasi adanya lonjakan pemudik yang ingin mudik ke kampung halamannya pada tahun ini.

Perlu diketahui bahwa dipermkirakan akan ada 70-80 juta orang turun ke jalan untuk mudik ke kampung halamannya pada Lebaran 2022.

Terkait hal ini, Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo menyatakan semua terminal sudah siap untuk memberangkatkan pemudik pulang ke kampung halamannya.

Baca Juga: Penampakan Mobil Grup Musik Debu Usai Kecelakaan Jadi Sorotan, Hancur hingga Tak Berbentuk Lagi

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari PMJ News pada Senin, 18 April 2022, Syarfin menyatakan bahwa kesiapan tak hanya ada pada terminal keberangkatan bus saja.

Seluruh armada yang dioperasikan untuk angkut para pemudik juga dinyatakan sudah siap pada musim mudik Lebaran 2022 kali ini.

Syafrin menjelaskan ada empat terminal utama yang akan jadi titik keberangkatan masyarakat yang ingin mudik tahun ini.

"Terminal tersebut yakni empat terminal utama Kampung Rambutan, Pulo Gebang, Kalideres, Tanjung Priok dan tiga terminal tambahan Lebak Bulus, Grogol, dan Muara Angke," ujarnya dalam keterangan resmi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat