kievskiy.org

Kualitas Layanan Publik Meningkat, Kemensos Raih Penghargaan dari Ombudsman

Ilustrasi gedung Kemensos.
Ilustrasi gedung Kemensos. /Dok Humas Kemensos

PIKIRAN RAKYAT - Kementerian Sosial mendapat penghargaan kepatuhan standar pelayanan publik dengan predikat kepatuhan tinggi mencapai 81,05.

Inspektur Jenderal (Irjen) Kementerian Sosial Dadang Iskandar menyatakan Kemensos masuk dalam zona hijau dengan predikat kepatuhan tinggi.

Dia mengatakan instansi yang memperoleh predikat kepatuhan tinggi mempunyai relasi yang signifikan antara kepatuhan terhadap standar ketentuan administratif pada unit layanan publik Pemerintah dengan upaya pemenuhan komponen standar pelayanan.

"Selain itu juga untuk mengetahui efektivitas dan uji kualitas penyelenggara pelayanan publik," ujarnya dalam keterangannya, Kamis 2 Juni 2022.

Baca Juga: Sinopsis Film The Commuter: Aksi Liam Neeson Terjebak dalam Misi Pembunuhan di Kereta Listrik

Terkait kepatuhan standar pelayanan publik, lanjut Dadang menjadi yang pertama kalinya diraih oleh Kementerian Sosial.

Ia menyatakan, penghargaan ini tidak lepas dari arahan dan bimbingan Mensos Risma. Juga hasil kolaborasi semua unit di Kemensos.

"Terutama tentu saja petugas yang berada di titik-titik pelayanan publik," katanya.

Kendati mendapatkan penghargaan, Dadang menegaskan agar jajaran Kemensos tidak terlena.

Baca Juga: Ridwan Kamil Tiba di Indonesia Sabtu Besok, Mulai Bekerja sebagai Gubernur Senin

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat