kievskiy.org

Diminta Bertarung dengan Gagah, Kandidat Calon Presiden Dilarang Pakai Fasilitas Negara

Ilustrasi pertarungan politik.
Ilustrasi pertarungan politik. /Pixabay/jennifer r

PIKIRAN RAKYAT - Kandidat calon Presiden diminta untuk bertarung dengan gagah tanpa menggunakan fasilitas negara.

Tahun 2022 menjadi tahun politik dengan jabatan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang tersisa kurang dari dua tahun menjadi kepala negara.

Sejumlh nama tokoh politik muncul dan disebutkan akan mencalonkan diri untuk menjadi Presiden periode berikutnya.

Nama-nama tersebut antara lain Puan Maharani, Ganjar Pranowo, Agus Yudhoyono Harimurti, Erick Thohir, hingga Ridwan Kamil.

Baca Juga: Saudara Tua Indonesia Kirim Militer ke Taiwan, China Siap Kasih Pukulan Jepang

Namun, mantan anggota DPR, Fahri Hamzah menyoroti cara sejumlah kandidat calon Presiden yang dianggap menyedihkan.

"Sungguh sedih melihat deklarasi seorang calon presiden/wakil, di manapun dia mau menempatkan diri. sedih karena nampak sekali pemaksaan diri," kata Fahri Hamzah.

Fahri Hamzah menyentil salah satu politisi yang pada saat ini dikabarkan akan mencalonkan diri sebagai Presiden.

Dalam sentilan tersebut, Fahri Hamzah memberikan peringatan untuk tidak memakai fasilitas negara.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat