kievskiy.org

Update Kasus Covid-19 di Indonesia: Naik 620 Persen dalam 28 Hari

Ilustrasi Covid-19.
Ilustrasi Covid-19. /Dok. Hallo Media/M. Rifa'i Azhari

PIKIRAN RAKYAT - Wabah virus corona atau Covid-19 hingga kini masih menjadi ancaman.

Tak hanya di Indonesia, kenaikan kasus Covid-19 juga melanda negara-negara di dunia.

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito menjelaskan bahwa data kenaikan kasus positif mingguan secara global, kenaikan kasus di Indonesia dilaporkan paling signifikan

Satgas Penanganan Covid-19 merilis data terbaru kenaikan kasus positif virus corona di Indonesia.

Baca Juga: Ridwan Kamil akan Pimpin 17.000 Calon Haji Asal Jabar: Sekalian Saya Berhaji Atas Nama Emmeril Kahn Mumtadz

Menurut Wiku, angka kasus Covid-19 di Indonesia naik 620 persen dalam 28 hari.

Oleh sebab itu dia mengajak seluruh masyarakat untuk kembali waspada terhadap potensi penularan kasus virus corona.

"Artinya kita perlu kembali waspada dan ini membuktikan bahwa Covid-19 masih ada," kata Wiku Adisasmito Minggu, 3 Juli 2022.

Baca Juga: Hati-Hati Aplikasi MyPertamina Palsu Banyak Beredar, Begini Cara Membedakannya

Selama dua hari berturut-turut, Wiku menjelaskan kasus Covid-19 harian di Indonesia berada di atas 2.000. Hal ini harus menjadi perhatian seluruh masyarakat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat