kievskiy.org

Bikin Geram! Muda-mudi yang Viralkan Kawasan Sudirman Jakarta Ternyata Sering Berkonflik

Dibalik viralnya kawasan Sudirman, Jakarta, banyak beberapa kalangan yang risih dengan sikap anak muda disana.
Dibalik viralnya kawasan Sudirman, Jakarta, banyak beberapa kalangan yang risih dengan sikap anak muda disana. /Antara/Indrianto Eko Suwarso

PIKIRAN RAKYAT – Di alik viralnya kawasan Sudirman, Jakarta yang menjadi tempat hits terkini berkumpulnya para anak muda Jabodetabek itu, ada beberapa kalangan yang merasa risih dan terganggu.

Keluhan beberapa kalangan masyarakat itu dikonfirmasi oleh petugas keamanan MRT di daerah setempat. Terlebih bagi mereka yang hendak menuju stasiun Dukuh Atas.

“Pernah ada aduan juga memang dari pengguna MRT, karena mereka merasa terganggu jalannya,” ujar salah seorang petugas keamanan MRT, Riki Simatupang, dikutip dari Antaranews, Rabu, 6 Juli 2022.

Salah satu keluhan tersebut datang dari masyarakat pejalan kaki. Mereka mengeluhkan keberadaan kumpulan anak muda di kawasan Sudirman itu lantaran membuat para pejalan kaki tak nyaman, terlebih bagi mereka yang ingin menikmati fasilitas umum.

Baca Juga: Miris! Survai Sebut 56 Persen Remaja di Kota Bandung Pernah Berhubungan Intim

Tak hanya para pejalan kaki dan para pekerja yang terganggu akan adanya fenomena ini, para pengendara ojek pun diketahui juga merasa tidak nyaman saat ingin menjemput penumpang di daerah tersebut.

Diketahui, anak-anak muda yang berasal dari berbagai daerah itu sering kali menimbulkan konflik bahkan keributan.

“Cukup mengganggu ya, kalau kita sebagai keamanan apalagi masalahnya kan disini kebanyakan anak kecil dan mereka itu sering berantem, kita juga yang repot,” imbuh petugas keamanan MRT dikutip Pikiran-Rakyat.com.

Sekumpulan anak muda itu juga sengaja duduk di depan pintu masuk menuju MRT sehingga mengganggu mobilitas masyarakat, mereka juga sering meninggalkan sampah di kawasan Sudirman.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat