kievskiy.org

Sri Mulyani Keluhkan 24.000 Aplikasi Pemerintah Bikin Boros Anggaran, Menkominfo: Kita Tutup

Ilustrasi. Pemerintah boros aplikasi.
Ilustrasi. Pemerintah boros aplikasi. /Pixabay/Lemonsandtea

PIKIRAN RAKYAT - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) RI Johnny G. Plate menjawab keluhan Sri Mulyani, terkait aplikasi Pemerintah yang justru membuat anggaran boros.

Menteri Keuangan (Menkeu) tersebut mengaku jika 24.000 aplikasi yang dimiliki tidak membuat pekerjaan menjadi lebih efisien.

Celakanya, puluhan ribu aplikasi itu justru membuat anggaran yang dimiliki Pemerintah makin boros.

Baca Juga: Sri Mulyani 'Manyun' Pemerintah Punya 24.000 Aplikasi, Bikin Boros Anggaran

Oleh karena itu,  Johnny G. Plate mengatakan pihaknya siap menutup puluhan ribu aplikasi tersebut.

Nantinya, seluruh kerja Pemerintah akan dialihkan ke satu aplikasi super yang sedang dibuat Kominfo.

"Saat ini Pemerintah menggunakan 2.700 pusat data dan server, 2.700 pusat data dan server ini hanya 3 persen saja yang basisnya cloud," ucap  Johnny G. Plate saat berbicara dalam acara Festival Ekonomi Keuangan Digital Indonesia 2022 di Nusa Dua, Bali, Senin, 11 Juli 2022.

Baca Juga: Tekan Pengangguran, Pemerintah Targetkan 1 Juta Enterpreneur Baru Hingga 2024

"Sisanya ethernet, sisanya bekerja sendiri-sendiri, yang mengakibatkan sangat sulit interoperabilitas data untuk menghasilkan satu data sebagai implementasi dari data-driven policy di Indonesia, jadi perlu kita siapkan dengan benar," tuturnya menambahkan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat