kievskiy.org

Wagub DKI yang Singgung LGBT di Citayam Fashion Week Dinilai Diskriminatif

 Wagub DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria. Pihak berwenang katanya harusnya melindungi mereka dari diskriminasi, bukan malah membuat pernyataan-pernyataan yang dapat memicu persekusi.
Wagub DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria. Pihak berwenang katanya harusnya melindungi mereka dari diskriminasi, bukan malah membuat pernyataan-pernyataan yang dapat memicu persekusi. /Pikiran Rakyat/Amir Faisol Pikiran Rakyat/Amir Faisol

PIKIRAN RAKYAT - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria dinilai diskriminatif atas pernyataannya yang menyinggung mengenai kelompok minoritas LGBT di Citayam Fashion Week (CFW).

Direktur Eksekutif Amnesty International Indonesia Usman Hamid mengungkapkan identitas dan ekspresi gender bukan tindakan kriminal, melainkan ekspresi diri yang dilindungi oleh hukum nasional maupun internasional.

“Pejabat kembali lagi membuat pernyataan-pernyataan diskriminatif yang berpotensi menyebabkan persekusi terhadap kelompok minoritas,” katanya dalam keterangan resmi sebagaimana dilansir Pikiran-Rakyat.com, Kamis 28 Juli 2022.

Baca Juga: Jumlah Penerima Vaksin Booster Meningkat, Wiku Adisasmito Akui Pemerintah Rencanakan Dosis Keempat

Usman menegaskan semua warga, terlepas dari gender, etnis, agama, orientasi seksual, atau status lainnya, mempunyai hak yang setara dengan warga lainnya.

Pihak berwenang kata dia seharusnya melindungi mereka dari diskriminasi, bukan malah membuat pernyataan-pernyataan yang dapat memicu diskriminasi dan persekusi.

Pada tanggal 27 Juli, Ahmad Riza Patria di akun Twitter resminya kata dia sempat menyinggung kelompok LGBT.

Baca Juga: Sri Mulyani Klaim Pendapatan Negara Tumbuh Siginifikan, Ini Sebabnya

“Kami wajib melindungi anak2 dari promosi LGBT, termasuk di Citayam Fashion Week,” katanya mengutip pernyataan Ariza yang ditulis di twitternya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat