kievskiy.org

Viral Video Roy Suryo Terciduk Ikut Acara Touring Komunitas Mobil Meski Jadi Tersangka, Ini Reaksi Polisi

Tersangka kasus dugaan penistaan agama terkait meme stupa Candi Borobudur, Roy Suryo terciduk menghadiri acara touring klub kendaraan.
Tersangka kasus dugaan penistaan agama terkait meme stupa Candi Borobudur, Roy Suryo terciduk menghadiri acara touring klub kendaraan. /Twitter/@sabiwir1

PIKIRAN RAKYAT – Tersangka kasus dugaan penistaan agama terkait meme stupa Candi Borobudur, Roy Suryo terciduk menghadiri acara touring klub kendaraan.

Kejadian itu terungkap oleh publik dari beredarnya video di media sosial yang viral memperlihatkan Roy Suryo tengah bersenda gurau dengan rekan-rekannya.

Dalam video tersebut, terlihat mantan Menteri Pemuda dan Olahraga itu mengenakan penyangga leher medis dan baju komunitas mobil Mercy.

Namun, belum diketahui secara pasti terkait waktu dan lokasi kegiatan yang dihadiri oleh Roy Suryo itu.

Baca Juga: Perum Bulog Buka Suara Soal Timbunan Beras Bansos di Depok: Semuanya...

Padahal, saat ini, Roy Suryo tengah berstatus tersangka buntut kasus mengunggah meme stupa Candi Borobudur di media sosial pribadinya.

Menanggapi video tersebut, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol. Endra Zulpan bereaksi bahwa pihak penyidik memiliki pertimbangan tidak menahan Roy Suryo selepas ditetapkan menjadi tersangka.

“Silakan saja masyarakat berpersepsi. itu hak masyarakat. Tapi penyidik tidak melakukan penahanan karena ada pertimbangan,” ujarnya di Jakarta, Selasa.

Namun, saat dimintai keterangan lebih lanjut terkait waktu dan tempat touring yang dihadiri Roy Suryo, Zulpan memilih bungkam.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat