kievskiy.org

Isi Surat Pencabutan Kuasa sang Pengacara Bharada E Dibacakan, Netizen Geleng-Geleng Kepala

Bharada E cabut surat kuasa pengacaranya, Deolipa dan Baharuddin.
Bharada E cabut surat kuasa pengacaranya, Deolipa dan Baharuddin. /Kolase dari Instagram @deolipa_project dan Antara/M Risyal Hidayat

PIKIRAN RAKYAT – Belum lama ini masyarakat Indonesia dibuat terheran-heran dengan pencabutan surat kuasa pengacara Bharada E, Deolipa Yumara dan Muhammad Baharuddin secara mendadak.

Pencabutan surat kuasa Deolipa Yumara dan Muhammad Baharuddin secara mendadak itu dilakukan Bharada E melalui pengiriman surat elektronik berbentuk ketikan.

Hal ini lah yang membuat Deolipa bertanya-tanya, pasalnya Bharda E masih berada di penjara.

“Jadi, saya dapat WA dari anak buah saya, pengacara dari kantor saya di Condet. Surat pencabutan kuasa, tapi ini surat pencabutan kuasa ini tulisannya diketik. Tentunya posisinya si Eliezer ga mungkin mengetik wong dia tahanan…diketik baru dia tanda tangan,” kata Deolipa, dikutip dari siaran langsung acara bertajuk Kontroversi, Jumat, 12 Agustus 2022.

Baca Juga: Babak Baru Kasus Brigadir J, Ferdy Sambo dan Bharada E Diperiksa Komnas HAM Hari Ini

Deolipa juga mengatakan bahwa kliennya itu lebih senang menulis tangan ketimbang mengetik.

“Biasanya Eliezer ini suka nulis tangan, ya kan tapi dia diketik dan tanda tangan,” ucapnya.

Dalam kesempatan yang sama, Deolipa pun membacakan isi surat pencabutan kuasa yang diklaim dikirimkan oleh Bharada E.

Momen pembacaan isi surat tersebut terlihat saat siaran langsung acara talkshow Kontroversi pada Kamis, 11 Agustus 2022.

Baca Juga: Link Streaming Indosiar, Siaran Langsung Final Piala AFF U-16 2002 Indonesia vs Vietnam

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat