kievskiy.org

Jokowi-Vladimir Putin-Xi Jinping Semakin Lengket, Rizal Ramli: Bisakah Indonesia Independen?

Presiden Jokowi saat bertemu Presiden Rusia, Vladimir Putin.
Presiden Jokowi saat bertemu Presiden Rusia, Vladimir Putin. /Reuters/Sergei Karpukhin

PIKIRAN RAKYAT - Pakar ekonomi dan politikus Indonesia mengatakan bahwa Presiden Joko Widodo, Presiden Rusia Vladimir Putin, dan Presiden China Xi Jinping dikenal sangat dekat.

Bahkan Rizal Ramli mengatakan politik luar negeri Jokowi sangat pro-Beijing.

Lantas Rizal Ramli bertanya-tanya bisakah Indonesia berpihak netral dan independen di tengah 'perang dingin' antara Rusia-China dan Amerika Serikat (AS).

"Baik Xi Jinping dan Vladimir Putin sangat dekat dengan Jokowi. Terutama Jokowi dan Xi Jinping. Kita selalu nganggep politik luar negeri Jokowi sangat pro-Beijing," kata Rizal Ramli.

Baca Juga: PLN Batalkan Pengalihan Kompor Listrik demi Menjaga Kenyamanan Masyarakat

"Di dalam suasana second cold war atau perang dingin kedua, apakah Indonesia bisa bersikap independen terhadap keduanya (Rusia-China dan AS)?" ucapnya.

Rizal Ramli memaparkan semakin kesini pemerintahan Jokowi justru sangat dekat dengan China.

"Track record-nya selama masa pemerintahan Jokowi semakin dekat ke Beijing. Makanya Beijing banyak armadanya yang nangkep ikan di Natuna," kata Rizal Ramli, dikutip dari kanal YouTube Refly Harun.

Dan Pemerintah Indonesia, kata Rizal Ramli seolah menutup mata. Padahal jelas-jelas hal tersebut merugikan Indonesia.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat