kievskiy.org

Pasien Covid-19 di Palu Kabur Saat Isolasi, Alasannya Rindu Istri yang akan Melahirkan

Ilustrasi pasien Covid-19.
Ilustrasi pasien Covid-19. /PIXABAY/Peggy_Marco

PIKIRAN RAKYAT - Seorang pasien positif Covid-19 di Sulawesi Selatan, kabur saat tengah menjalankan isolasi pada Jumat, 19 Juni 2020 lalu.

Kejadian pasien Covid-19 melarikan diri ini terjadi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Anutapura Kota Palu, Sulawesi Selatan.

Pasien positif Covid-19 yang kabur ini bernama Syahrir, warga Kabupaten Takalar, Provinsi Sulawesi Selatan.

Baca Juga: Sopir Bus AKAP Sembuh dari Corona, Majalengka Kini Zero Covid-19

Syahrir mengaku sengaja kabur karena dia rindu istrinya yang tengah hamil besar dan terus memikirkan kondisi anak-anaknya.

Alasan Syahrir untuk melakukan kabur ini juga telah dibenarkan langsung oleh Pelaksana Tugas  Direktur Utama RSUD Anutapura Palu, drg.Herry Mulyadi.

"Dia rindu sekali dengan istrinya yang akan melahirkan, serta terus kepikiran kondisi anak-anak sehingga ingin keluar supaya bisa menemui mereka," kata Herry. 

Baca Juga: Stok Bahan Pangan Aman, Namun Distribusi Barang Berkurang Karena Lockdown

Sebelum berhasil ditemukan dan kembali menjalani perawatan,  Syahril sempat mengitari sejumlah wilayah dan berinteraksi dengan beberapa orang.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat