kievskiy.org

Indonesia Siap Terima Tamu KTT G20, Jokowi: 17 Delegasi Negara Dipastikan Hadir

Ilustrasi kegiatan KTT G20 yang akan digelar di Bali.
Ilustrasi kegiatan KTT G20 yang akan digelar di Bali. //Reuters/ Mast Irham /Reuters/ Mast Irham

PIKIRAN RAKYAT – Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan sekitar 17 kepala negara atau kepala pemerintahan akan hadir dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 yang akan digelar pada 15-16 November 2022 di Provinsi Bali.

Jokowi mengatakan bahwa kehadiran para kepala negara atau kepala pemerintahan dalam KTT G20 tersebut merupakan sebuah kehormatan, mengingat situasi secara global sedang sulit.

"Sudah, itu yang sudah pasti 17," katanya, Selasa, 8 November 2022.

"Saya kira dalam posisi normal itu biasa yang hadir juga 17-18, ini posisi yang tidak normal, dunia sangat sulit, semua negara sangat sulit, kalau kehadirannya sampai sejumlah itu saya kira juga sangat bagus, sangat bagus," ujarnya.

Baca Juga: Tata Cara dan Bacaan Niat Shalat Khusuf Saat Gerhana Bulan Total, Bisa Berjamaah atau Sendiri

Adapun, beberapa tamu yang telah memastikan kehadirannya dalam KTT G20 adalah Presiden Amerika Serikat Joe Biden dan Presiden Republik Rakyat Tiongkok Xi Jinping.

Lebih lanjut, Jokowi menyebut bahwa Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy belum mengonfirmasi kehadiran mereka di acara KTT G20.

"Beberapa hari yang lalu saya juga sudah bertelepon, berbicara lewat telepon dengan Presiden Putin dan Presiden Zelensky, beliau menyampaikan akan hadir kalau kondisinya memungkinkan," ucapnya.

Sementara itu, untuk melakukan pengamanan acara KTT G20, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) RI Luhut Binsar Pandjaitan pun meminta pasukan gabungan TNI dan Polri untuk tidak melakukan kesalahan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat