kievskiy.org

Jelang KTT G20 di Bali, Berikut Daftar Delegasi Negara yang Seharusnya Hadir

KTT G20 akan segera digelar di Pulau Bali pada 15-16 November 2022.
KTT G20 akan segera digelar di Pulau Bali pada 15-16 November 2022. /Dok. G20

PIKIRAN RAKYAT –  Indonesia menjadi tuan rumah untuk menggelar Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 yang akan dilaksanakan di Pulau Bali, pada 15-16 November 2022 , mendatang.

Diketahui, G20 merupakan sebuah forum kerja sama multilateral yang terdiri atas 19 negara utama dan Uni Eropa (EU).

Sebagai informasi, G20 adalah forum yang merepresentasikan beberapa hal, di antaranya 60 persen populasi bumi, 75 persen perdagangan global, dan 80 persen PDB dunia.

Baca Juga: Sinopsis Film In The Heart of Sea: Chris Hemsworth dan Tom Holland Bertahan Hidup di Tengah Samudra

Adapun, KTT G20 disebut sebagai puncak pertemuan yang dihadiri langsung oleh kepala negara atau kepala pemerintahan.

Lantas, negara mana saja yang termasuk dalam G20 dan yang seharusnya hadir dalam acara tersebut? Berikut daftarnya yang telah dirangkum oleh Pikiran-Rakyat.com.

Beberapa negara yang termasuk dalam anggota G20 adalah Afrika Selatan, Amerika Serikat, Arab Saudi, Argentina, Australia, dan Brasil.

Baca Juga: Mobil Listrik Toyota BZ4X Resmi Meluncur di Indonesia, Harga Rp1,190 Miliar

Kemudian, ada pula India, Indonesia, Inggris, Italia, Jepang, Jerman, Kanada, Meksiko, Republik Korea, Rusia, Perancis, Tiongkok, Turki, dan Uni Eropa.

Adapun, sebanyak 19 negara anggota G20 tersebut seharusnya hadir dalam acara KTT di Bali. Selain itu, Indonesia juga mengundang sejumlah negara lainnya untuk turut hadir dalam KTT G20.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat