kievskiy.org

Prabowo Disebut Pertimbangkan Permintaan Sandiaga Uno Bertemu Empat Mata soal Isu Hijrah ke PPP

Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno.
Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno. /Kolase foto Antara/Aditya Pradana Putra dan Antara/Sigid Kurniawan Kolase foto Antara/Aditya Pradana Putra dan Antara/Sigid Kurniawan

PIKIRAN RAKYAT - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto disebut akan mempertimbangkan permintaan Sandiaga Uno untuk melakukan pertemuan secara empat mata.

Permintaan pertemuan itu muncul seusai polemik Sandiaga Uno yang menyatakan siap maju capres pada Pilpres 2024 dan kabar merapatnya ke PPP.

Demikian disampaikan Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad ditemui di Gedung DPR RI, Selasa 10 Januari 2023.

"Saya dengar Ketua Umum mempertimbangkan untuk menerima saudara Sandi," katanya.

Baca Juga: Soal Manuver Sandiaga Uno Jadi Capres dari PPP, Gerindra: Tidak Penting 

Kendati demikian, Dasco tidak mengetahui secara pasti kapan pertemuan itu akan berlangsung.

Dia juga tidak mengetahui pasti peretemuan itu akan membahas apa. Menurutnya, hanya Sandi yang mengetahui.

"Waktunya nanti ya kita nanti, mungkin Pak Sandi yang akan menginformasikan mungkin nanti setelah, kita kan enggak tahu kapan," ucapnya.

"Ya saya gatau. Kalau permintaan pertemuannya mengenai apa dan karena apa, kan Pak Sandi yang tahu," ucapnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat