kievskiy.org

Ridwan Kamil Ungkap Alasan Bergabung ke Partai Golkar, Singgung Soal Kedekatan dengan Airlangga Hartarto

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil usai resmi bergabung sebagai kader Partai Golkar di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Rabu, 18 Januari 2023.
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil usai resmi bergabung sebagai kader Partai Golkar di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Rabu, 18 Januari 2023. /Antara/Melalusa Susthira K.

PIKIRAN RAKYAT - Gubernur Jawa Barat, M Ridwan Kamil mengungkapkan alasannya bergabung dengan Partai Golkar. Hal itu ia ungkapkan saat bertemu Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto di Kantor DPP Golkar pada Rabu, 18 Januari 2023.

Ridwan Kamil menjelaskan 2 alasan dirinya bergabung dengan Partai Golkar. Alasan pertama, karena adanya sosok Airlangga Hartarto. Ridwan Kamil mengaku memiliki hubungan personal yang baik dengan Ketua Umum Partai Golkar tersebut.

Menurut Ridwan Kamil, banyak hal yang luput dari media tentang hubungan kedekatan antara dirinya dengan Airlangga.

"Banyak hal-hal di luar media pahami, kami sering berdiskusi urusan ekonomi sebagai kapasitas beliau di kabinet dan juga hal-hal personal, waktu saya ada musibah beliau datang lebih dari sekali menyampaikan simpati bagi saya. Itu sisi kemanusiaan dan kehumanisan pak Airlangga yang saya apresiasi," katanya.

Baca Juga: Beli Gas LPG 3 Kg Terancam Tak Bisa di Warung, Simak Lokasi Agen Resmi Pertamina di Kota Cimahi

Pria yang akrab disapa Kang Emil itu menilai Airlangga merupakan seorang yang matematik dan berempati dalam berpolitik. Ridwan Kamil menambahkan, Golkar juga banyak memiliki inovasi di bawah kepemimpinan Airlangga.

Golkar yang hadir dengan inovasi seperti Yellow Clinic hingga Golkar Institute dinilai sebagai salah satu contoh inovasi tersebut.

"Bagi saya itu keren. Generasi Z, generasi muda, butuh narasi-narasi yang konkret bukan hanya pencitraan retorika, tetapi implementasi," ucap Ridwan Kamil.

Alasan kedua, bagi Ridwan Kamil, Golkar memiliki sejarah yang konsisten hingga hari ini dalam membangun, berkarya, dan progresif. Menurutnya, hal itu sesuai dengan semangat dirinya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat