kievskiy.org

Kasus Perawat Gunting Jari Bayi di Palembang, Pihak RS: Kami Sudah Minta Maaf

Ilustrasi bayi.
Ilustrasi bayi. /Pixabay/SeppH

PIKIRAN RAKYAT - Kasus jari kelingking bayi tergunting oleh perawat langsung ditanggapi pihak Rumah Sakit Muhammadiyah Palembang. Manajemen RS mengaku telah meminta maaf secara langsung pada keluarga korban.

Wakil Direktur SDM RS Muhammadiyah Palembang, Muksin sebut pihaknya turut menyesalkan insiden mengerikan tersebut. Oleh karena itu, sebagai bentuk kompensasi dari rumah sakit, korban berinisial AR diberi perawatan intensif di ruang VIP.

“Kami juga sudah minta maaf kepada keluarga korban,” ujar dia.

"Tim dokter rumah sakit sudah menyelesaikan tindakan operasi terhadap korban dan saat ini menjalani perawatan intensif di ruang VIP RS Muhammadiyah," ujarnya.

Selain itu, guna membantu proses penyembuhan korban, sebanyak tiga perawat dikerahkan untuk memantau perkembangan korban.

"Di ruangan VIP AR dijaga tiga perawat dan dokter untuk memantau perkembangannya," kata dia.

Baca Juga: Honda Gandeng KNKT Selidiki Penyebab Kecelakaan Motor di Indonesia

Untuk saat ini, proses hukum terhadap oknum bersangkutan tengah berjalan. Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Kota Besar Palembang Kombes Pol Haris Dinzah mengatakan laporan orang tua korban telah diterima dan memasuki tahap penyelidikan.

"Personel tim pidana khusus satuan reserse kriminal sudah melakukan olah tempat kejadian perkara dan menghimpun keterangan saksi-saksi di rumah sakit itu," ujarnya.

Sikap Rumah Sakit

Dugaan kelalaian yang dilakukan oleh perawat berinisial DN tersebut membuat pihak rumah sakit segera bertindak. Oknum tenaga kesehatan yang terlibat saat ini dinonaktifkan untuk selanjutnya mempertanggungjawabkan perbuatannya di hadapan komite medik.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat