kievskiy.org

PLN Gelar Mudik Gratis Lebaran 2023: Jadwal Pendaftaran, Syarat, dan Rute Keberangkatan

Ilustrasi mudik gratis pakai bus.
Ilustrasi mudik gratis pakai bus. /Antara/Walda Marison

 

PIKIRAN RAKYAT – PT PLN (Persero) menjadi salah satu pihak yang ikut menyelenggarakan program mudik gratis pada momen Lebaran 2023. Program tersebut merupakan bagian dari program mudik gratis bersama Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang sebelumnya telah diluncurkan Kementerian BUMN.

Sebanyak 10.000 kuota peserta pun akan disediakan dalam program mudik gratis tersebut. Menurut keterangan Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo, mudik gratis itu diharapkan dapat membantu masyarakat di wilayah sekitar Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek)  yang ingin pulang ke kampung halaman.

"Mudik gratis merupakan agenda tahunan perseroan. Ini merupakan wujud kepedulian kami untuk pelanggan PLN yang ingin mudik dan berkumpul dengan keluarga merayakan hari raya bersama," ujarnya, dikutip pada Kamis, 30 Maret 2023.

"Sesuai arahan Menteri BUMN Erick Thohir, program mudik gratis ini bertujuan untuk menyediakan moda transportasi umum yang aman sehingga risiko kemacetan dan kecelakaan saat mudik bisa berkurang," tuturnya.

Baca Juga: Mahfud MD Sebut Ada 491 Entitas ASN Kemenkeu yang Terlibat Transaksi Janggal Rp349 Triliun

Jadwal pendaftaran

Pendaftaran dapat dilakukan melalui aplikasi PLN Mobile, dengan jadwal sebagai berikut ini;
- Tahap I: 29-31 Maret 2023 (09.00-15.00 WIB).
- Tahap II: 5-7 April 2023 (09.00-15.00 WIB).

Syarat pendaftaran

- KTP,
- Kartu Keluarga.
- Akta kelahiran/Kartu Pelajar/Kartu Identitas Anak.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat