kievskiy.org

Partai NasDem Akan Berembuk dengan Surya Paloh Usai Johnny G Plate Jadi Tersangka Korupsi BTS

Ketua DPP Partai NasDem Willy Aditya.
Ketua DPP Partai NasDem Willy Aditya. /Pikiran Rakyat/Oktaviani

PIKIRAN RAKYAT - Ketua DPP Partai NasDem, Willy Aditya, menyebut penetapan tersangka Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) sekaligus Sekretaris Jendral (Sekjen) Partai NasDem, Johnny G. Plate tidak memengaruhi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

"Enggak. Enggak ada hubungannya dengan pencalegan, pencapresan," sebut Willy di Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ), Tangerang Selatan, Rabu, 17 Mei 2023.

Saat disinggung mengenai siapa yang berpotensi jadi pengganti Jhonny sebagai Menkominfo, Willy enggan banyak komentar. Menurutnya, saat ini partainya tengah fokus pada persoalan kasus yang menimpa kader Partai NasDem.

"Belum (tahu), jangan terlalu jauh. Kita sikapi ini dulu saja," sebutnya.

Baca Juga: Sosok Sumardji yang Dikeroyok Ofisial Thailand, Pernah Ribut dengan Pelatih Persib

Willy mengaku juga enggan banyak mengomentari ihwal potensi politisasi dan kriminalisasi di balik penangkapan Johnny G. Plate.

"Ya kita lihat, lah, nanti. Kita enggak bisa berpraduga, ya. Kita lihat, ya, ranahnya hukum apa, ranahnya politik apa," tuturnya.

Willy mengatakan, pihaknya akan menggelar konferensi pers bersama Ketua Umum NasDem Surya Paloh di NasDem Tower, Gondangdia, Menteng, Jakarta pada Rabu, 17 April 2023 siang.

"Kita akan rembuk rapat dengan Pak Surya. Tentu harus koordinasi dengan Pak Surya dan DPP ini akan seperti apa sikap kita. Ya kita tunggu jam 1 paling (konferensi pers)," tuturnya.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat