kievskiy.org

Utamakan Produk Nasional Selama Berhaji

Duta besar RI untuk Arab Saudi Abdul Aziz Ahmad
Duta besar RI untuk Arab Saudi Abdul Aziz Ahmad /Dok Kemenag RI

PIKIRAN RAKYAT - Salah satu kampanye pemerintah RI dalam penyelenggaraan haji adalah mengutamakan penggunaan produk nasional. Harapannya agar setiap operasional haji bisa mengoptimalkan produk dari negeri sendiri sebagai bukti ketahanan bangsa.

 

Hal ini disampaikan Duta besar RI untuk Arab Saudi Abdul Aziz Ahmad saat menyambut kedatangan jemaah dari embarkasi Makassar (UPG-01) ketika tiba di sektor 3 wilayah syisyah, Mekah, Kamis 1 Juni 2023 pukul 20.00 waktu Arab Saudi.

"Paling penting bagi kami untuk melibatkan peralatan produk nasional. Ini bagian dari kampanye pemerintah untuk memanfaatkan produk nasional. Akomodasi ada yang diimpor seprti pewangi. Kami akan melihat lagi beberapa hotel terkait kesiapan dalam memberikan pelayanan yang terbaik dan memberikan produk nasional. Karena ini merupakan amanah dari presiden agar jemaah menggunakan produk nasional seperti tasbih itu buatan dari mana. Nanti kita lihat apakah ini buatan dari mana," katanya.

Menurutnya, sambutan petugas haji di Mekah sudah liar biasa untuk melayani jemaah terutama yang lansia. "Kita lihat juga ruangan kamar secara acak ini termasuk bersih dan mungkin beberapa peralatan kita lihat kebutuhan sendal juga apabila perlu ditambah," ujar Aziz.

Layanan konsumsi juga sudah disiapkan sejauh mana yang berasal dari Indonesia. Dia juga akan datangi dapur-dapur untuk monitoring secara acak dan akan ditinjau.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat