kievskiy.org

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono Masuk Radar PDIP untuk Dijadikan Cawapres Ganjar Pranowo

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono. /Pikiran Rakyat/Amir Faisol

PIKIRAN RAKYAT - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan (PDIP), Hasto Kristiyanto,
membenarkan nama-nama yang berpotensi menjadi bacawapres pendamping Ganjar Pranowo yang disebutkan Puan Maharani pada Selasa, 6 Juni 2023. Puan Maharani menyebutkan nama-nama itu di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta.

Bahkan, Hasto menambahkan, ada nama Menteri PUPR Basuki Hadimuljono yang juga diusulkan sebagai pendamping Ganjar. Sebelumnya, Basuki Hadimuljono tak termasuk ke dalam nama yang disebutkan Puan Maharani.

"Bahkan muncul juga nama Pak Basuki, Menteri PUPR karena berkat kerja beliau, Aceh mengalami kemajuan, Papua mengalami kemajuan, Sumatera dan Palembang mengalami kemajuan dalam pembangunan infrastruktur kemudian NTT mengalami kemajuan. Ada yang diusulkan Pak Basuki yang dikatakan pak Jokowi sebagai Bapak Infrastruktur," ujarnya pada Rabu, 7 Juni 2023.

Namun, Hasto mengatakan, bacawapres untuk pendamping Ganjar Pranowo tidak dibahas dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) III PDIP hari kedua saat ini, 7 Juni 2023.

Baca Juga: Jokowi Klarifikasi Soal Cawe-Cawe Pemilu 2024: Biar Tak Ada Riak yang Membahayakan Negara

Menurutnya, yang akan dibahas adalah hal-hal strategis terkait pemenangan Pemilu 2024 seperti penyiapan saksi hingga pelatihan juru-juru kampanye.

"Rakernas ini membahas gerakan mesin partai, penggalangan tokoh strategi pemenangan pemilu, persiapan saksi yang sangat detail, pelatihan juru kampanye, pelatihan kaum milenial dan gen z agar mereka terlibat dalam demokratisasi ini, kemudian visi misi," tuturnya.

Adapun soal cawapres Ganjar, nantinya akan ada tim khusus yang akan dipimpin langsung Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri.

Nantinya, Megawati akan berkomunikasi dengan para pimpinan parpol pendukung Ganjar, terlebih dengan Presiden Jokowi.

Baca Juga: Mahfud MD Soal Kasus Siswi SMP di Jambi: Tak Semua yang Viral Menyalahkan Pemerintah Itu Benar

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat