kievskiy.org

Emak-Emak Protes ke Kapolri, Anaknya Gagal Ujian SIM 13 Kali

Seorang ibu memprotes anaknya yang tak lulus SIM sebanyak 13 kali kepada Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo.
Seorang ibu memprotes anaknya yang tak lulus SIM sebanyak 13 kali kepada Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo. /Kolase foto Instagram/@loker_gresikk dan Antara/Asprilla Dwi Adha

PIKIRAN RAKYAT - Seorang ibu di Gresik, Jawa Timur mengaku mengamuk di kantor polisi lantaran anaknya tidak lulus ujian Surat Izin Mengemudi (SIM) sebanyak 13 kali. Atas kejadian tersebut, ia mengadu ke Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Dia mengaku sempat adu mulut di Satlantas Gresik pada 1 Agustus 2023 lalu. Dia menagih janji kapolri untuk mempermudah tes SIM yang diklaimnya tidak berlaku di Satlantas Gresik. Usai anaknya kembali tak lulus ujian SIM, ibu tersebut ingin menemui Kasatlantas.

“Saya tadi mau menemui Kasatlantas tapi tidak diperkenankan. Ditanya sama anggotanya, ‘Ibu sudah ada janji? Dari siapa?’ (Dia menjawab) ‘Dari Bu Marita saya bilang’,” ujarnya.

Kemudian anggota polisi tersebut mengatakan bahwa Kasatlantas sedang tidak ada di tempat. Ibu tersebut menuding Kasatlantas sering bolos karena tidak ada di tempat.

Baca Juga: Viral Ujian SIM tanpa Angka 8 dan Zig-zag, Warganet: Ini untuk Manusia, Kemarin untuk Superhero

“Ternyata alasannya Pak Kasatlantasnya tidak ada di tempat. Berarti Kasatlantasnya sering bolos dong pak, ya kan? Sering tidak ada di tempat berarti kan tidak profesional, tidak datang tepat waktu. Anak saya 13 kali pak, saya gak mau anak saya jadi pemain sirkus setelah lulus dari uji SIM,” tuturnya.

Dia menjelaskan, imbauan Kapolri pada jajarannya untuk tak mempersulit pembuatan SIM tidak diberlakukan lantaran aturan pembuatan SIM masih sulit. Usai mengamuk di kantor polisi, ibu tersebut ditenangkan oleh seorang anggota hingga akhirnya SIM anak dan suaminya diterbitkan.

Ibu tersebut berpesan agar pembuatan SIM tidak dipersulit dan tak harus menunggu masyarakat mengamuk. Saat berdiskusi, pihak kepolisian Gresik mengaku hanya menjalankan prosedur yang sudah ada.

Baca Juga: Kapolri Minta Tes SIM Diubah, Listyo Sigit Prabowo Minta Uji Praktik Dipermudah

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat