kievskiy.org

PDIP Anggap Budiman dengan Prabowo seperti Pacar Baru, Hasto: Itu Pendapat Milenial

Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto memberikan sambutan saat membuka acara pelatihan juru kampanye (jurkam) partai tingkat nasional dalam menghadapi Pemilu 2024 di Sekolah Partai DPP PDI Perjuangan, Jakarta, Sabtu (5/8/2023). Pelatihan tersebut diikuti 100 peserta yang berasal dari utusan DPD serta utusan sayap dan badan partai, guna memenangkan Pilpres dan Pileg 2024. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/Spt.
Sekjen DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto memberikan sambutan saat membuka acara pelatihan juru kampanye (jurkam) partai tingkat nasional dalam menghadapi Pemilu 2024 di Sekolah Partai DPP PDI Perjuangan, Jakarta, Sabtu (5/8/2023). Pelatihan tersebut diikuti 100 peserta yang berasal dari utusan DPD serta utusan sayap dan badan partai, guna memenangkan Pilpres dan Pileg 2024. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/Spt. /MUHAMMAD ADIMAJA ANTARA FOTO

PIKIRAN RAKYAT - Tingkah politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang dianggap menentang aturan partai dengan mendukung Prabowo Subianto dianggap sebagai tingkah "orang yang punya pacar baru".

Hal tersebut disampaikan Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto, seraya menambahkan bahwa itu adalah pandangan dari sudut pandang kalangan milenial dan generasi Z.

"Kemarin kami adakan pelatihan anak-anak milenial. Saya bertanya, gimana Pak Budiman? 'Sudah, Pak Sejken, sudah. Pak Budiman ini kan seperti punya pacar baru'," kata Hasto di Yogyakarta, dikutip Pikiran-Rakyat.com pada Rabu, 23 Agustus 2023.

Baca Juga: Karnaval Musim Panas di Amerika Serikat Berubah Jadi Momen Mengerikan yang Tak Terlupakan

"'Jadi, biar asyik dengan pacarnya. Toh tiga bulan nanti akan ketahuan bagaimana pacar barunya ini'. Itu dari generasi milenial ketika saya bertanya tentang Pak Budiman Sudjatmiko," ucap Hasto.

Menurutnya, saat ini yang terpenting adalah PDIP dan seluruh pendukung Ganjar Pranowo tetap bergerak ke rakyat. Bahkan kasus seperti Budiman itu justru menjadi salah satu fakto rebound (melejitkan) elektabilitas Ganjar.

Dia menegaskan kejadian itu mengajarkan pentingnya berpolitik dengan etika karena integritas bagi seorang politikus adalah yang paling penting.

Baca Juga: Mengenal KAWS, Patung Raksasa yang Rebahan di Candi Prambanan

"Berpolitik harus dilakukan dengan etika yang baik," katanya.

Budiman Sudjatmiko Nyatakan Dukung Prabowo

Sebelumnya, Budiman Sudjatmiko bersama relawan pendukungnya menyatakan bakal calon presiden Prabowo Subianto. Ia mengatakan bahwa meski dulunya sempat berseberangan, namun setelah menyelami pemikiran Prabowo, ternyata semangatnya adalah mewujudkan kedaulatan rakyat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat