kievskiy.org

Susi Pudjiastuti Sindir Rombongan Prewedding di Gunung Bromo yang Salahkan Rumput dan Angin

Hasil foto prewedding sebelum kebakaran di Bukit Teletubbies Gunung Bromo.
Hasil foto prewedding sebelum kebakaran di Bukit Teletubbies Gunung Bromo. /Instagram @awreceh.id

PIKIRAN RAKYAT – Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti menyoroti pernyataan pasangan kekasih yang menggelar prewedding di bukit teletubbies Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS). Setelah terbebas dari status tersangka, pihak calon pengantin meminta maaf di depan umum.

Namun mereka merasa tak sepenuhnya bersalah dan langsung menyalahkan petugas penjaga tiket di kawasan bukit teletubbies TNBTS yang tak mengecek keberadaan flare yang dibawa rombongan prewedding. Pihak rombongan prewedding justru akan menuntut balik petugas di kawasan wisata tersebut.

Hendra Purnama, mempelai pria mengaku sudah mencoba memadamkan api dengan menggunakan lima botol air mineral yang dibawa. Namun api tak bisa dipadamkan dengan sumber daya yang sedikit tersebut.

"Kejadian ini tak sengaja. Saat kejadian kami sudah berusaha memadamkan (kebakaran Gunung Bromo) dengan air mineral kemasan sebanyak lima botol," ujar Hendra Purnama pada Jumat, 15 September 2023.

Baca Juga: Cerita Nani dari Nasabah Disabilitas PNM: Saya Sempat Ragu Siapa yang Percaya Kasih Modal ke Saya

"Dengan segala keterbatasan kami dan kondisi saat itu angin sangat kencang ditambah rumput kering, kami tak dapat memadamkan," katanya menambahkan.

Setelah mengetahui alasan tersebut, Susi langsung melontarkan pertanyaan telak kepada rombongan prewedding tersebut. Menurut Susi, kebakaran di bukit teletubbies Gunung Bromo bisa ditanggulangi jika masyarakat sadar.

"Sudah tahu sedang kering kenapa buat api ???" kata Susi Pudjiastuti.

Warganet juga ikutan geram setelah melihat sikap pasangan pengantin tersebut yang justru menuntut balik, dan tak sadar diri. Warganet kemudian mempertanyakan kesadaran pasangan pengantin tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat