kievskiy.org

Cak Imin Minta Semua Parpol Waspadai PSI, Begini Respons Kaesang Pangarep

Ketum PSI Kaesang Pangarep (tengah).
Ketum PSI Kaesang Pangarep (tengah). /Pikiran Rakyat/Asep Bidin Rosidin

PIKIRAN RAKYAT - Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin meminta partai-partai politik agar mewaspadai Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Sebab, ada sosok Presiden Joko Widodo di belakang Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep.

Kaesang berkelakar bahwa figur yang selalu ada di belakangnya untuk mendukung karier politik adalah sang istri, yakni Erina Gudono.

“Sekarang bekingan saya cuma istri saya,” ucap Kaesang usai memimpin rapat bersama jajaran pengurus DPP PSI, di kantor DPP PSI, Selasa, 26 September 2023.

Kaesang mengatakan tidak perlu ada yang harus diwaspadai dari manuver politik PSI. Apalagi, kata dia, PSI hanya memperoleh sedikit suara pada Pemilu 2019 lalu.

Baca Juga: Cak Imin Waspadai Kaesang Pangarep Gabung PSI, Singgung Statusnya Anak Presiden

“Karena mau bagaimanapun kan kita lihat kemarin di 2019, dapet berapa kemarin? 1,89 persen. Masa waspada dengan 1,89 persen,” tutur Kaesang.

Konstelasi Politik Berubah

Cak Imin mengatakan konstelasi politik nasional berubah lebih dinamis setelah Kaesang menempati posisi ketua umum PSI. Dia menyebut keputusan politik PSI menjadikan Kaesang ketua umum merupakan langkah yang berani.

“Saya mengucapkan selamat kepada putra Pak Presiden, mas Kaesang. Ini akan merubah konstelasi tentu saja,” kata Cak Imin dalam keterangannya, Selasa, 26 September 2023.

“Di mana pilihan PSI menjadikan mas Kaesang sebagai Ketum ini sebagai pilihan yang berani dan mas Kaesang saya kenal dia orang yg berani juga mengambil langkah-langkah politik,” ucapnya menambahkan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat