kievskiy.org

Pelaku Perundungan Siswa SMP di Cilacap Mengaku Anggota Geng Basis, Aniaya Korban Gegara Perkara Omongan

Ilustrasi perundungan.
Ilustrasi perundungan. /Pixabay/geralt

PIKIRAN RAKYAT - Polisi mengungkapkan penyebab perundungan siswa SMP di Cilacap, Jawa Tengah, yang videonya viral di media sosial. Para pelaku pun kini telah diamankan dan menjalani pemeriksaan di Mapolresta Cilacap.

Polisi mengatakan, perundungan terhadap siswa SMPN 2 Cimanggu Cilacap itu dipicu oleh pernyataan korban berinisial RF (14). Apa yang disampaikannya membuat kedua terduga pelaku merasa tersinggung.

"Korban mengaku-aku sebagai anggota kelompok atau geng Basis. Pelaku berinisial MK (15) dan WS (14) yang merupakan anggota kelompok itu tidak terima dan tersinggung sehingga akhirnya melakukan perundungan terhadap korban," kata Kasatreskrim Polresta Cilacap Kompol Guntar Arif Setiyoko, Rabu 27 September 2023.

Baca Juga: Kaesang Pangarep Lakukan Kunjungan Pertama ke Kelompok Relawan Usai Jadi Ketum PSI

Sampai saat ini, pihaknya masih berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait dalam rangka penanganan kasus perundungan tersebut.

Pelaku Diamankan

Polisi menangani kasus perundungan yang menimpa seorang siswa SMP di Cimanggu, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah. Mereka mengakui jika video aksi perundungan oleh dua siswa SMP terhadap salah seorang rekannya itu telah viral di media sosial.

"Akan tetapi, dua terduga pelaku telah kami amankan sebelum video perundungan tersebut viral di media," ucap Kapolresta Cilacap Kombes Pol. Fannky Ani Sugiharto.

Pengamanan pelaku dilakukan setelah pihaknya menerima informasi dari Kepala Desa Negarajati dan Pesahangan terkait dengan perundungan di SMPN 2 Cimanggu yang terjadi pada Selasa 26 September 2023. Polisi pun telah melakukan pemeriksaan terhadap dua siswa atas dugaan sebagai pelaku dan tiga siswa lainnya sebagai saksi.

Baca Juga: Ditemani Erina Gudono, Kaesang Pangarep Kunjungi Bara JP Usai Terpilih Jadi Ketum PSI

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat