kievskiy.org

Massa Pendukung Anies-Cak Imin Selalu Tumpah Ruah, PKS Heran Hasil Survei AMIN Paling Bontot

Capres Anies Baswedan dan cawapres Muhaimin Iskandar bersama para pendukungnya tiba di Gedung KPU, Jakarta pada Kamis, 19 Oktober 2023.
Capres Anies Baswedan dan cawapres Muhaimin Iskandar bersama para pendukungnya tiba di Gedung KPU, Jakarta pada Kamis, 19 Oktober 2023. /Antara/Aditya Pradana Putra

PIKIRAN RAKYAT - Sekretaris Jenderal PKS Habib Aboe Bakar Al-Habsyi mengaku heran dengan berbagai hasil survei yang menyebut elektabilitas Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin paling bontot dibanding pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) lain.

"Di survei jelek semua, tetapi di jalanan banyak massanya. Itu yang gak jelas, yang bener yang mana juga saya enggak tahu," ujarnya di Jakarta Selatan pada Minggu, 29 Oktober 2023.

Menurutnya, pasangan capres-cawapres yang dijuluki AMIN ini merupakan peserta Pilpres 2024 yang paling siap. Bahkan mereka menjadi pasangan pertama yang mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Baca Juga: PKS Pastikan Anies Baswedan-Cak Imin Lanjutkan Pembangunan IKN: Sudah Keluar Biaya Besar

"Seakan-akan paslon ini enggak akan masuk, ternyata masuk gelombang pertama, daftar pertama. Betapa siapnya si paslon," tutur dia.

Sebelumnya, lembaga survei Indikator Politik Indonesia melaporkan elektabilitas AMIN di Jawa Timur berada pada urutan ketiga dengan presentase 14,4 persen.

Sementara Ganjar Pranowo sebesar 43,9 persen, Prabowo Subianto 33,8 persen, dan 8,0 persen menyatakan tidak memilih atau tidak menjawab.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Balas Ucapan Selamat Ulang Tahun dari Anies Baswedan: Mas, Makasih, ya

Selain itu, hasil survei dari Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA melaporkan elektabilitas Anies mengalami menurun usai mendeklarasikan Cak Imin sebagai cawapres.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat