kievskiy.org

Luhut Pandjaitan Ungkap Kesehatannya, Sudah Boleh Pegang Ponsel untuk Nengok Kerjaan

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan.
Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan. /Instagram/@luhut.pandjaitan

PIKIRAN RAKYAT - Sudah hampir satu bulan Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan menjalani pemulihan kesehatan di Singapura. Hari ini, Sabtu, 4 November 2023, Luhut Pandjaitan pun mengungkapkan kondisi kesehatannya ke publik melalui akun Instagram miliknya. 

“Rupanya menjalani pemulihan jauh dari rumah adalah pilihan yang bijak, sebagaimana terlihat dari progress kondisi saya yang berangsur-angsur membaik sampai saat ini,” katanya, dikutip dari @luhut.pandjaitan pada Sabtu, 4 November 2023. 

Luhut Pandjaitan mengatakan bahwa saat ini ia mulai diperkenankan untuk memegang ponsel dan mengecek urusan pekerjaan. Pada Jumat, 3 November 2023, ia juga telah dijenguk oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi). 

“Sekarang, saya mulai diperkenankan memegang ponsel untuk sejenak menengok urusan kerja meskipun belum sepenuhnya. Saya juga sudah mulai menerima kunjungan Presiden @jokowi, Wakil Presiden KH. Ma'ruf Amin, para Menteri dan teman-teman terdekat. Rasanya seperti mendapat tambahan energi dan semangat untuk pulih kembali,” ujarnya. 

Baca Juga: Akan Dihadiri 2 Juta Orang, Polisi Kawal Aksi Bela Palestina di Monas Minggu 5 November 2023

Melalui Instagram-nya, pria berusia 76 tahun itu pun mengungkapkan apa yang menjadi dorongan terbesarnya untuk bisa pulih kembali. 

“Kalau saya ditanya apa dorongan terbesar yang membuat saya bisa sembuh meski usia saya tidak muda lagi ? Jawabannya ada dua hal. Pertama, karena sikap pantang menyerah yang saya pelajari semasa di Kopassus. Kedua, dan yang paling penting adalah kasih dan pertolongan Tuhan YME,” ucapnya. 

“Ada pepatah mengatakan bahwa kita tak akan pernah mengetahui arti sesuatu hal sampai kita kehilangannya, dan saya mengamini hal ini. Kita tak akan pernah mengetahui nikmatnya hidup sehat sampai kita jatuh sakit,” katanya melanjutkan.

Alasan Luhut Pandjaitan Pemulihan di Singapura

Luhut Pandjaitan menjelaskan alasan di balik keputusannya memilih menjalani pemulihan di Singapura. Ia pun mengatakan bahwa sebelumnya, ia sempat berobat ke rumah sakit yang ada di Jakarta. 

Baca Juga: Jokowi Rinci Bantuan Kemanusiaan yang Dikirim ke Gaza, Diangkut 3 Pesawat dari Indonesia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat