kievskiy.org

Prabowo Subianto: Ada yang Ejek Saya, Capres kok Bisanya Joget Aja

Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto.
Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto. /Antara/Sigid Kurniawan

PIKIRAN RAKYAT - Calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto menghadiri acara puncak perayaan hari ulang tahun (HUT) ke-9 Partai Solidaritas Indonesia (PSI) di Stadion Jatidiri Semarang, Jawa Tengah pada hari ini, Sabtu, 9 Desember 2023. Ia pun sempat menyampaikan pidato. 

Selain itu, Prabowo Subianto juga mengungkapkan bahwa ada pihak yang menyindirnya sebagai capres yang hanya bisa joget. Namun, ia menganggapnya sebagai hal biasa. 

"Ada yang mengejek saya, capres kok bisanya joget aja. Jangan ragu dengan gagasan Koalisi Indonesia Maju. (Gagasan) bisa dipertanggungjawabkan, bisa dipelajari," katanya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara, Sabtu, 9 Desember 2023. 

Dalam kesempatan tersebut, ia pun kembali menyampaikan komitmennya untuk melanjutkan program-program yang telah dijalankan saat era Presiden Joko Widodo (Jokowi) apabila dirinya menang Pemilu Presiden (Pilpres) 2024. 

Baca Juga: Debat Perdana KPU, Ganjar-Mahfud Akan Fokus Soal Supremasi Hukum

"Yang baik dilanjutkan, yang kurang ditambah, yang perlu disempurnakan akan disempurnakan. Harus menghilangkan kemiskinan. Semua anak Indonesia harus makan yang bergizi baik dan minum susu," ujarnya.

Prabowo Subianto Bilang yang Tak Mau Berpolitik Tak Usah Kecewa

Prabowo Subianto turut menyampaikan apresiasinya terhadap anak-anak muda yang memutuskan menyelami dunia politik demi memperbaiki kehidupan masyarakat. 

"Anak-anak muda adalah harapan kita, harapan seluruh bangsa Indonesia. Saya sangat gembira saudara-saudara memutuskan mau berpolitik," ucapnya. 

Menurutnya, politik harus diartikan sebagai sebuah keinginan dan kehendak untuk membawa kehidupan rakyat menjadi lebih baik. Sosok yang masih menjabat sebagai Menteri Pertahanan itu pun menilai bahwa mereka yang tidak mau berpolitik, maka tidak boleh kecewa.

"Politik artinya adalah kehendak, keinginan memperbaiki kehidupan rakyat. Itu arti politik. Jadi, kalau ingin kehidupan rakyat menjadi lebih baik, ya harus berani berpolitik," katanya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat