kievskiy.org

Tujuan Ganjar-Mahfud Pakai Kostum Pendaki Gunung di Debat Cawapres 2024

Mahfud MD mengenakan kostum ala pencinta alam saat menghadiri Debat Cawapres, Minggu, 21 Januari 2024.
Mahfud MD mengenakan kostum ala pencinta alam saat menghadiri Debat Cawapres, Minggu, 21 Januari 2024. /Pikiran Rakyat/Oktaviani

PIKIRAN RAKYAT - Pasangan capres-cawapres nomor 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, mengenakan kostum bak pencinta alam saat menghadiri Debat Kedua Cawapres di Jakarta Convention Center (JCC), Minggu, 21 Januari 2024.

Mahfud MD beserta istrinya, Zaizatun Nihayati, tiba lebih dulu di Jakarta Convention Center (JCC) sekira pukul 18.20 WIB. Sementara Ganjar bersama istri, Siti Atikoh, tiba pukul 18.44 WIB.

Seperti debat-debat sebelumnya, Ganjar dan Mahfud tampil dengan kostum unik sesuai tema debat. Kali ini, mereka tampil dengan kostum ala pencinta alam, sesuai tema debat yang membahas lingkungan dan pembangunan berkelanjutan. Pada kostum mereka, terdapat beberapa patch program unggulan yang terkait dengan tema debat.

Kostum Ganjar-Mahfud ditancang social enterprise Sukkhacitta.

Mahfud pun mengakui bahwa kostum yang dipakainya menyesuaikan tema debat yang meliputi pembangunan berkelanjutan, sumber daya alam, lingkungan hidup, energi, pangan, agraria, masyarakat adat dan desa.

“Ini kalau anak pencinta alam pasti tahu, pakaian seperti ini biasa dipakai untuk naik gunung,” ujarnya di Posko Relawan Mahfud, Menteng, Jakarta, Minggu 21 Januari 2024.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat