kievskiy.org

Permudah Penumpang, PT KAI Tambah Layanan Rapid Test di Stasiun Kereta Api

Ilustrasi rapid test Covid-19.
Ilustrasi rapid test Covid-19. Pikiran-rakyat.com/ARMIN ABDUL JABBAR

PIKIRAN RAKYAT - Upaya peningkatan pelayanan dalam menerapkan protokol kesehatan, PT Kereta Api Indonesia (Persero) menambah daftar stasiun yang menyediakan layanan tes cepat (rapid test) Covid-19.

Layanan tes cepat yang tersedia kini total ada di 21 stasiun, per Selasa 22 September 2020.

Vice President Public Relations KAI Joni Martinus menyampaikan, penyediaan layanan tes cepat di stasiun bertujuan untuk memudahkan pelanggan sehingga tidak perlu mencari tempat rapid test di luar.

Baca Juga: Saat Meggy Wulandari Resmi Dinikahi Pengusaha, Kiwil: Jauhi Hamba dari Rasa Cinta Dunia

Sebelumnya layanan tes cepat ini hanya tersedia di 12 stasiun, yaitu Stasiun Gambir, Pasar Senen, Bandung, Cirebon, Semarang Tawang, Purwokerto, Yogyakarta, Solo Balapan, Madiun, Surabaya Gubeng, Surabaya Pasarturi, dan Malang.

Adapun penambahannya adalah Stasiun Jember, Ketapang, Tegal, Kiaracondong, Cirebon Prujakan, Sidoarjo, Kroya, Blitar, dan Jombang.

"Jumlah stasiun yang melayani akan terus kami tambah untuk melayani lebih banyak pelanggan," ujar Joni.

Baca Juga: Megawati Jadi Jurkam Gibran di Pilkada 2020, Pengamat: Kalau Kalah Harga Diri PDIP dan Jokowi Hancur

Pelanggan yang berhak melakukan tes cepat di stasiun ini diharuskan memiliki kode pemesanan dan disarankan selambatnya satu hari sebelum tanggal keberangkatan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat