kievskiy.org

India Dikejutkan Ledakan di Kilang Minyak dan Gas, Terasa Gempa hingga Terdengar dari Jarak 20 Km

ILUSTRASI ledakan besar.*
ILUSTRASI ledakan besar.* /pixabay pixabay

PIKIRAN RAKYAT - Dunia dikagetkan oleh ledakan besar Lebanon akibat tumpukan amonium nitrat di pelabuhan pada awal Agustus 2020 silam.

Kini, ledakan besar serupa dilaporkan terjadi di sebuah kilang minyak dan gas Hazira di Surat, negara bagian Gujarat, India pada Kamis 24 September 2020.

Ledakan besar yang terjadi pukul 3.00 dini hari waktu setempat itu menyebabkan guncangan seperti gempa dan dentumannya terdengar hingga 20 kilometer.

Baca Juga: Lowongan Kerja BUMN September 2020: PT Taspen Buka 21 Posisi, untuk Lulusan SMA, D3, hingga S1

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Express, media sosial pun riuh dengan cuplikan video yang menampilkan situasi setelah kejadian.

Akun @DrChhonker menyebut ledakan di sana tidak hanya terjadi sekali, namun beberapa kali.

"Ledakan ganda di Kilang ONGC Hazira. Gedung-gedung berguncang seperti dilanda gempa pukul 3.00 dini hari," tulisnya.

Baca Juga: Sindir Pemerintah, dr. Tirta: Buat Kementerian Influencer Biar Totalitas Bangun 'Branding'

Ia pun menyelipkan sebuah video. Tampak api masih berkobar hebat di kilang minyak dan gas tersebut usai ledakan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat