kievskiy.org

Perbedaan Penonton Kampanye Akbar di JIS vs GBK 10 Februari 2024, Mana yang Lebih Banyak?

Ribuan simpatisan mengikuti kampanye akbar capres-cawapres nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Sabtu (10/2/2024). Kampanye tersebut merupakan penutup sebelum hari pelaksanaan Pemilu 2024 pada 14 Februari mendatang. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/tom.
Ribuan simpatisan mengikuti kampanye akbar capres-cawapres nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Sabtu (10/2/2024). Kampanye tersebut merupakan penutup sebelum hari pelaksanaan Pemilu 2024 pada 14 Februari mendatang. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/tom. /ADITYA PRADANA PUTRA ADITYA PRADANA PUTRA

PIKIRAN RAKYAT - Pasangan Capres-Cawapres nomor urut 01, Anies Baswedan-Cak Imin, dan nomor urut 02 Prabowo-Gibran menggelar kampanye akbar di Jakarta. Anies Baswedan-Cak Imin memilih Jakarta International Stadium (JIS) sebagai lokasinya, sementara Prabowo-Gibran memilih Stadion Gelora Bung Karno (GBK).

Jumlah Massa Anies-Cak Imin di JIS

Momen kampanye akbar ini dilakukan pada Sabtu, 10 Februari 2024 sebelum masa hari tenang selama tiga hari sebelum melakukan proses pemungutan suara pada 14 Februari 2024 pada Rabu, 14 Februari 2024.

Berdasarkan pantauan wartawan Pikiran-Rakyat.com, Boy Darmawan, di JIS, sebanyak 82.000 kursi di stadion JIS tampak terisi penuh, begitu pula di area lapangan dipadati oleh massa pendukung Anies Baswedan-Cak Imin.

Di dalam stadion JIS terpasang banyak pesan dan spanduk perubahan. Massa yang hadir memakai pita merah putih di bagian kepala yang memiliki makna pendukung pasangan AMI

Bukan hanya di dalam JIS, massa juga terlihat memenuhi area luar JIS untuk mendukung Anies Baswedan-Cak Imin. TKN Anies Baswedan-Cak Imin menyediakan videotron yang cukup besar agar pendukung yang ada di luar JIS bisa menikmati acara di dalam.

"Kemudian soal kapasitas itu 92 ribu kita di dalam, di luar kita sediakan videotron cukup besar ada tiga. Jadi tetap bisa menikmati acara di dalam, kecuali di jalan-jalan, seperti di Benyamin Sueb. Nanti kita ada panggung-panggung kecil, orasi-orasi juga dari tokoh-tokoh begitu, jadi kita kasih tempat. Kalau semua di JIS ya nggak cukup," kata Kapten Timnas AMIN M. Syaugi Alaydrus di Markas Pemenangan, Jalan Diponegoro X, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis, 8 Februari 2024, seperti diwartakan wartawan Pikiran-Rakyat.com, Boy Darmawan.

Sementara, Co-Captain Timnas AMIN, Suyoto menyampaikan permohonan mohon maaf kepada warga Jakarta dan sekitarnya atas kemungkinan timbulnya keramaian seiring pelaksanaan kampanye akbar AMIN di JIS pada 10 Februari mendatang.

"Sebagaimana kita tahu antusiasme utk datang ini luar biasa dan mungkin gelombangnya dirasakan tidak hanya di Jakarta tetapi di Jawa Tengah, Jatim, dan lainnya, jadi pertama kami harus mohon maaf karena akan mengganggu kenyamanan banyak pihak," ucapnya.

Jumlah Massa Prabowo-Gibran di GBK

Tim Kampanye Nasional (TKN), Nurson Wahid mengatakan sebanyak 500.000 orang akan hadir dalam kampanye akbar Prabowo-Gibran di GBK.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat