kievskiy.org

Tim Hukum Anies-Muhaimin Resmi Daftarkan Gugatan Pemilu 2024 ke MK Demi Kebenaran: Semoga Dibuka Pintu Hatinya

Tim Hukum Nasional Anies-Muhaimin resmi mendaftarkan gugatan Pemilu 2024 ke MK untuk bongkar kebenaran.
Tim Hukum Nasional Anies-Muhaimin resmi mendaftarkan gugatan Pemilu 2024 ke MK untuk bongkar kebenaran. /Pikiran Rakyat/Oktaviani

PIKIRAN RAKYAT - Hasil Pemilu 2024 telah ditetapkan, namun dalam hal ini tim hukum Pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar masih belum menerima hasil yang diumumkan kemarin, 20 Maret 2024.

Tim hukum Anies-Muhaimin merasa masih ada ketidakadilan dan kesalahan dalam hasil Pemilu 2024 ini. Maka dari itu mereka mewakili timses paslon nomor urut satu maju untuk mendaftarkan gugatan Pemilu 2024 ke MK (Mahkamah Konsitusi).

“Kita akan wujudkan kebenaran, wujudkan keadilan. Semoga MK dibukakan pintu hatinya, para hakimnya, agar nanti melihat fakta ini dengan sejernih-jernihnya,” ungkap Ketua Tim Hukum Nasional AMIN Ari Yusuf Amir.

Tak hanya itu, gugatan Pemilu 2024 ke MK ini disebutnya sebagai bentuk profesionalitas tim hukum Anies-Muhaimin dalam menyelesaikan amanah yang diberikan oleh pendukung AMIN yang menginginkan perubahan.

Baca Juga: Anies: Pemimpin yang Lahir dari Kecurangan akan Melahirkan Kebijakan Tak Adil

Gugatan Pemilu 2024 tim hukum Anies-Muhaimin ke MK

Pada pukul 01.00 WIB dinihari tadi, tim hukum Anies-Muhaimin telah mendaftarkan permohonan gugatan ke MK secara online.

Meski begitu, terpantau tim hukum AMIN datang pada pukul 08.30 WIB hari ini ke MK untuk secara resmi menandatangani permohonan gugatan serta melengkapi semua dokumen yang diperlukan.

“Alhamdulillah, kami telah resmi mendaftarkan ke MK. Pagi ini, kami didampingi oleh Kapten Tim Nasional AMIN, Syauqi. Alhamdulillah, kawan-kawan dari MK menerima dengan baik,” kata di Gedung MK, Jakarta Pusat, Kamis.

Baca Juga: Prabowo-Gibran Menang Pilpres 2024, Anies Beri Komentar

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat