kievskiy.org

Bobby Nasution Gabung Gerindra, Jokowi Singgung Soal Tanggung Jawab

Presiden Jokowi dan Wali Kota Medan, Bobby Nasution.
Presiden Jokowi dan Wali Kota Medan, Bobby Nasution. /BPMI Setpres/Laily Rachev

PIKIRAN RAKYAT - Wali Kota Medan, Sumatera Utara memilih bergabung ke Partai Gerindra Bobby Nasution usai tak lagi menjadi bagian dari PDIP. Terkait keputusan Bobby Nasution itu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) tampak menanggapinya secara singkat. 

Hal tersebut disampaikan di sela-sela agendanya di Kabupaten Agam, Sumatera Barat pada hari ini, Selasa, 21 Mei 2024. 

"Sudah dewasa, tanggung jawab dan kemandiriannya ada di dia," katanya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara, Selasa, 21 Mei 2024. 

Ketika disinggung apakah Bobby Nasution sempat berkonsultasi kepada dirinya atau tidak terkait keputusan gabung Gerindra itu, Jokowi pun tak memberikan jawaban secara spesifik.

"Ditanyakan langsung kepada yang bersangkutan, ya," ujarnya. 

"Orangtua hanya bisa mendoakan," ucapnya melanjutkan.

Jokowi Juga Pindah Partai?

Hubungan Jokowi dan PDIP memang menjadi sorotan tersendiri selama Pilpres 2024. 

Sebab, putra sulung Jokowi, Gibran Rakabuming Raka menjadi cawapres dari capres usungan kubu lain, Prabowo Subianto. Padahal saat itu, Gibran Rakabuming masih menjadi kader PDIP. 

Belum lama ini, elite PDIP pun mengatakan bahwa Jokowi bukan lagi bagian dari partai yang identik dengan warna merah itu. Muncul pula isu yang menyebut bahwa Jokowi akan pindah ke partai lain.

Terkait dengan hal itu, Jokowi juga sempat ditanya oleh wartawan soal ke partai mana ia akan berlabuh setelah tak lagi menjabat sebagai presiden. Namun, Jokowi hanya berkelakar.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat