kievskiy.org

Bobby Nasution Jadi Kader Gerindra, Muzani: Hal yang Ditunggu-tunggu

Prabowo Subianto dan Bobby Nasution.
Prabowo Subianto dan Bobby Nasution. /Dok. Partai Gerindra

PIKIRAN RAKYAT - Menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang juga menjabat sebagai Wali Kota Medan, Bobby Nasution resmi bergabung ke Partai Gerindra. Terkait dengan itu, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan bahwa keputusan Bobby Nasution tersebut merupakan hal yang ditunggu-tunggu oleh pihaknya. 

"Tentunya ini merupakan kabar yang ditunggu-tunggu, diharap-harap," katanya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara, Rabu, 22 Mei 2024. 

Dalam kesempatan tersebut, ia turut menyinggung soal Pilkada Sumatera Utara 2024. Menurutnya, bergabungnya Bobby Nasution ke Gerindra mampu menghilangkan hambatan psikologis bagi partai tersebut untuk mendukung Bobby Nasution di pemilihan gubernur tahun ini.

Nantinya, tak menutup kemungkinan bahwa Bobby Nasution akan bertemu dengan Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto. Sebab, seluruh bakal calon gubernur akan bertemu dengan Prabowo Subianto.

Bobby Nasution Maju Pilgub Sumut

Bobby Nasution telah mendeklarasikan diri bahwa ia akan maju ke Pilkada Sumatera Utara pada tahun ini.

Hal itu diungkapkannya ketika mendaftarkan diri untuk memperebutkan kursi Gubernur Sumatera Utara di Kantor DPD Partai Gerindra, Medan, Sumatera Utara pada Senin, 20 Mei 2024.

"Alhamdulillah pendaftaran saya langsung diterima oleh ketua DPD Gerindra Sumut. Saya juga menyampaikan akan maju sebagai calon Gubernur Sumut," ujarnya dalam unggahan Instagram DPD Partai Gerindra Sumut.

Komentar Jokowi

Belum lama ini, Jokowi sempat mengomentari keputusan Bobby Nasution yang memilih bergabung ke Partai Gerindra usai tak lagi menjadi kader PDIP. 

"Sudah dewasa, tanggung jawab dan kemandirian-nya ada di dia," ucapnya.

Orang nomor satu di Indonesia itu pun mengaku hanya bisa memberikan doa terbaik untuk menantunya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat