kievskiy.org

Isu LGBT di Tubuh TNI-Polri Mencuat, Pimpinan Mabes TNI AD Marah

ILUSTRASI: Soal LGBT di Tubuh TNI-Polri, Burhan: Ini unik tapi memang kenyataan
ILUSTRASI: Soal LGBT di Tubuh TNI-Polri, Burhan: Ini unik tapi memang kenyataan //pexels/Somchai Kongkamsri /pexels/Somchai Kongkamsri

PIKIRAN RAKYAT - Kelompok lesbian, gay, biseksual, dan transgender (LGBT) di tubuh TNI-Polri tengah menjadi sorotan.

Hal tersebut membuat pimpinan Mabes TNI AD marah besar.

Pasalnya, 20 berkas perkara yang terindikasi LGBT tersebut dibebaskan oleh majelis hakim pengadilan militer.

Baca Juga: Indonesia Insurance Innovation Award 2020

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Kamar Militer Mahkamah Agung (MA) Mayjen (Purn) Burhan Dahlan.

"Tapi malah dibebaskan,'apa semuanya mau jadi LGBT tentara AD Pak Burhan?' marah bapak kita di sana," kata Burhan.

Burhan juga menyampaikan bahwa pimpinan Mabes TNI AD yang marah itu menginginkan mereka dipecat atau dihukum.

Baca Juga: Soal UU Cipta Kerja, Wakil Ketua DPR Sebut Masyarakat Bisa Lakukan Judicial Review Bila Tak Setuju

Sebagaimana diberitakan Fixindonesia.com dalam artikel, "Isu Kelompok LGBT TNI-Polri, Purnawirawan Jenderal: LGBT Terindikasi dari Pangkat Terendah", Burhan pun mengatakan, prajurit yang terindikasi LGBT tersebut dari pangkat terendah yakni Prajurit II.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat