kievskiy.org

Jelang Libur Panjang, Ganjar Pranowo Siap Ambil Tindakan Tegas bagi Pengelola Wisata yang Bandel

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo beri imbauan jelang libur panjang.
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo beri imbauan jelang libur panjang. / dok humas pemprov jateng

 

PIKIRAN RAKYAT - Belum lama ini, Jasa Marga memprediksi peningkatan arus mudik.

Dikatakan bahwa puncak arus mudik bakalan terjadi pada Rabu, 28 Oktober 2020, hal tersebut lantaran libur panjang cuti bersama memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.

Menanggapi liburan panjang cuti bersama tersebut, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengunggah imbauan agar tetap menjaga kesehatan, dan selalu mengikuti protokol kesehatan, sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com dalam postingan yang diunggah akun Instagram @ganjar_pranowo pada 27 Oktober 2020.

Baca Juga: 13 Tokoh di Balik Lahirnya Sumpah Pemuda, Salah Satunya sang Pencipta Lagu Indonesia Raya

Dalam unggahannya, politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI P) itu menanyakan rencana masyarakat kala cuti bersama memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.

Ia pun memberi tiga pilihan, yakni di rumah bersama keluarga, mudik, dan piknik.

Dalam kesempatan yang sama, Ganjar Pranowo menandai beberapa akun Instagram jajarannya.

Baca Juga: Ibu Ade Londok Ceritakan Masa Sulit, Tak Bisa Makan hingga Ungkap Janji Anaknya saat Kecil

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat