kievskiy.org

Tontowi-Liliyana Awali China Open 2018 dengan Kemenangan

FUZHOU, (PR).- Ganda campuran Indonesia Tontowi Ahmad-Liliyana Natsir mengawali babak pertama Fuzhou China Open 2018 dengan kemenangan. Mereka sukses membalaskan kekalahan di pertemuan sebelumnya atas pasangan Malaysia Goh Soon Huat-Shevon Jemie Lai pada pertandingan yang berlangsung di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, Tiongkok, Selasa, 6 November 2018.

Kemarin, Tontowi-Liliyana menang dua gim langsung 21-17, 21-19 atas ganda peringkat 10 dunia tersebut. Dengan kemenangan ini, maka rekor pertemuan kedua pemain kembali imbang 1-1 kembali. Di pertemuan sebelumnya di Singapore Open 2018, Tontowi-Liliyana takluk dua gim.

Berbeda dari pertemuan pertama, dimana Tontowi-Liliyana dibuat mati kutu. Kini giliran pasangan negeri jiran ini yang tidak mampu mengembangkan permainan, terutama di gim pertama.

Mereka baru bisa memberikan perlawanan di gim kedua. Hal itu membuat Tontowi-Liliyana seringkali tertinggal dalam perolehan angka. Di poin-poin kritis pasangan peringkat tiga dunia itu mencoba tampil lebih tenang. Hasilnya, meski mereka ketinggalan 2-3 poin, tapi akhirnya bisa petik kemenangan. 

"Hari ini kami bermain cukup bagus. Sejak awal sudah bisa menguasai permainan dan tidak lengah. Di gim kedua, mereka sudah mulai tahu karakter bola dan lapangan, hingga permainannya pun mulai keluar. Kami sendiri berusaha main lebih tenang saja terutama di poin-poin kritis," ujar Liliyana.

Kunci kemenangan mereka, ujarnya, adalah adaptasi cepat dengan lapangan dan bola, serta bermain lebih tenang disaat mereka tertekan. Liliyana pun berharap di pertandingan selanjutnya mereka bisa lebih tahan lagi. 

Di babak kedua, pasangan Indonesia ini akan berhadapan dengan wakil Korea, Kim Hwi Tae-Kim Hye Jeong. Keduanya belum pernah bertemu sebelumnya. 

"Meskipun belum pernah ketemu, tapi lawan tidak bisa dianggap enteng juga. Shuttlecock yang dipakai di sini cukup berat, hingga di laga selanjutnya kami harus siap capek. Karena ini tidak akan mudah pastinya," lanjutnya. 

Sayang, jejak mereka gagal diikuti juniornya Hafiz Faizal-Gloria Emanuelle Widjaja. Ganda peringkat 11 dunia ini tidak berhasil menghentikan pasangan Thailand Dechapol Puavaranukroh-Sapsiree Taerattanachai, mereka kalah 15-21, 9-21.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat