kievskiy.org

Ini Daftar Lengkap Pemain Pelatnas PBSI 2019

TUNGGAL putra Jonatan Christie saat meraih medali emas di turnamen Asian Games 2018.*/DOK. PBSI
TUNGGAL putra Jonatan Christie saat meraih medali emas di turnamen Asian Games 2018.*/DOK. PBSI

JAKARTA, (PR).- Para pemain yang masuk daftar Pelatnas PBSI 2019 segera memulai pemusatan latihan. Dalam Rilis yang diterima “PR”, Kepala Bidang Binpres PBSI Susy Susanti mengatakan, pemusatan latihan digelar pada 7 Desember 2019 pekan depan.

Terdapat nama-nama pemain yang sebelumnya masuk Pelatnas PBSI 2018, tidak tercantum di daftar Pelatnas PBSI 2019. Dari sekian banyak di antara mereka yang tak masuk daftar PBSI 2019 ini, adalah pasangan pemegang juara dunia ganda putra 2013 dan 2015, Hendra Setiawan-Mohamad Ahsan.

Dengan berkurangnya para pemain pelatnas utama tersebut, maka total ada 98 pebulutangkis putra dan putri yang kembali dipanggil untuk mengisi skuat pelatnas utama dan pratama PBSI. Jumlah ini berkurang cukup banyak jika dibandingkan dengan pemanggilan tahun lalu yang mencapai 104 orang. 

Pemilihan para pemain berdasarkan hasil pantauan serta penilaian pelatih dan tim pembina dan prestasi PP PBSI selama satu tahun terakhir. Surat Keputusan bernomor SKEP/001/0.3/I/2019 yang ditandatangani oleh Ketua Umum PBSI Wiranto terkait nama-nama yang promosi dan terdegradasi ini, telah diterima oleh klub masing-masing pemain.***

Berikut daftar lengkap skuat Pelatnas PBSI 2019:

TUNGGAL PUTRA

PELATNAS UTAMA

1. Anthony Sinisuka Ginting (PB SGS PLN Bandung) - SK Prioritas

2. Jonatan Christie (PB Tangkas Intiland) - SK Prioritas

3. Ihsan Maulana Mustofa (PB Djarum)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat