kievskiy.org

Efek COVID-19, PBSI Larang Atlet Pulang ke Rumah saat Hari Libur Lebaran

ILUSTRASI virus corona.*
ILUSTRASI virus corona.* /pixabay pixabay

PIKIRAN RAKYAT - Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriah akan tiba 8 hari lagi.

Namun, Idul Fitri nanti agaknya akan terasa berbeda lantaran COVID-19 yang masih mewabah di Indonesia.

Tradisi mudik jelang Idul Fitri akan terhambat atau bahkan tak bisa dilakukan sama sekali demi menghambat penyebarluasan virus.

Baca Juga: Atep Janji Suatu Saat Pensiun sebagai Pemain Persib Bandung, 'Inysa Allah'

Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) melarang para atlet yang bermukim di Pelatnas Cipayung untuk pulang ke rumah selama libur Idul Fitri.

Sejak awal pandemi, para atlet bulu tangkis memilih bermukim di Pelatnas Cipayung alih-alih pulang ke rumah masing-masing.

Dilansir dari laman resmi PBSI, Sekretaris Jenderal PBSI, Achmad Budiharto menekankan para atlet agar tetap tinggal di pelatnas selama masa libur lebaran yakni 21-26 Mei 2020.

Baca Juga: Persib & Dedi Kusnandar, Bekal Uang Rp 10 Ribu hingga Kaki Lecet dan Kisah Lucu Semasa SSB

"Selama masa libur lebaran, atlet tetap harus berada di pelatnas dan masih belum boleh meninggalkan pelatnas. PBSI akan tetap memfasilitasi kebutuhan mereka di pelatnas, termasuk kebutuhan makanan dan latihan, akan diatur dan dikontrol oleh bagian-bagian terkait," ujar Sekretaris Jenderal PP PBSI, Achmad Budiharto.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat