kievskiy.org

Serba-serbi Sambo, Seni Bela Diri dari Rusia yang Makin Eksis di Dunia

Mengenal sambo, seni bela diri dari Rusia.
Mengenal sambo, seni bela diri dari Rusia. /YouTube/Ivan Vasylchuk Sambo Academy

PIKIRAN RAKYAT - Sambo merupakan seni bela diri yang berasal dari Rusia, dan telah tercipta sejak era Uni Soviet.

Sambo mulai menyebar ke luar Rusia pada tahun 1960 hingga 1970-an. Kala itu, Sambo mulai dilirik banyak praktisi bela diri di ajang kompetisi judo internasional.

Hingga akhirnya pada 1968, International Federation of Associated Wrestling Styles (FILA) mengakui sambo sebagai gaya gulat internasional, bersama judo dan gulat Yunani-Romawi.

Sambo pertama kali dibawa ke Amerika Serikat oleh seorang pengungsi kelahiran Rusia yang berasal dari Cekoslowakia bernama Boris Timoshin.

Baca Juga: Kemana Perginya AKP Rita Yuliana? Saat Irjen Pol Ferdy Sambo Ditetapkan Tersangka Pembunuhan Brigadir J

Dilansir Pikiran-Rakyat.com dari Puncher Media, Timoshin merupakan juara olahraga Sambo semasa mengenyam pendidikan di perguruan tinggi. Setibanya di AS, dia tertarik untuk melanjutkan pelatihan bela diri tersebut.

Namun kala itu, semua klub seni bela diri yang ada di AS menolaknya. Tak patah semangat, dia pun pergi ke Kota New York dimana dia menemukan tempat untuk berlatih sekaligus mengajar Sambo.

Kendati Timoshin hanya mengajar Sambo di sana sampai tahun 1971, namun kegigihannya dalam mengajar membuatnya menjadi legenda di komunitas Sambo tersebut.

Kemudian pada 1980-an, kompetisi Sambo mulai dilirik para praktisi bela diri. Bahkan organisasi resmi Sambo, Federasi Sambo Internasional (FIAS) akhirnya terbentuk pada 1985.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat