kievskiy.org

Update Klasemen MotoGP 2021: Quartararo di Puncak, Rossi Nyaris Posisi Buncit

Pembalap tim pabrikan Yamaha, Fabio Quartararo
Pembalap tim pabrikan Yamaha, Fabio Quartararo /Instagram.com/@fabioquartararo20 Instagram.com/@fabioquartararo20

PIKIRAN RAKYAT - Update klasemen MotoGP setelah balapan MotoGP Portugal 2021 selesai dilangsungkan.

Balapan MotoGP Portugal 2021 telah selesai dilangsungkan pada Minggu, 18 April 2021 malam hari tadi.

Dalam balapan yang berlangsung di Sirkuit Portimao Portugal tersebut, pembalap tim pabrikan Yamaha, Fabio Quartararo berhasil merebut posisi juara pertama.

Quartararo berhasil menjuarai balapan dengan catatan waktu 41 menit, 46,412 detik.

Baca Juga: Bantu Korban Kebakaran Taman Sari, Pemrov Jakarta Gandeng Sejumlah Instansi

Baca Juga: Dituding Jadi Dalang Kandasnya Hubungan Billy Syahputra dan Amanda Manopo, Memes Prameswari Meradang

Karena hasil ini, ia pun berhasil menggeser posisi juara yang sebelumnya dipegang oleh pembalap dari tim Pramac Ducati, Johann Zarco.

Quartararo berhasil mengumpulkan sebanyak 61 poin dari dua hasil juara yang ia dapatkan pada tiga balapan perdana MotoGP 2021.

Zarco sendiri harus terlempar dari posisi tiga besar karena gagal finish pada MotoGP Portugal 2021.

Ia harus puas menduduki posisi keempat klasemen sementara dengan poin sebanyak 40 poin.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat