kievskiy.org

Viral Mobil dengan Pelat Nomor Kekaisaran Sunda, Polisi: STNK dan SiM Suka-suka Mereka Sendiri

Surat Kelayakan Mengemudi  atau SIM versi Negara Kekaisaran Sunda Nusantara
Surat Kelayakan Mengemudi atau SIM versi Negara Kekaisaran Sunda Nusantara /Dok Humas Polda Metro

PIKIRAN RAKYAT - Belakangan waktu ini viral kasus penangkapan sebuah mobil Mitsubishi Pajero Sport dengan warna hitam berpelat nomor spesial milik Kekaisaran Sunda Empire.

Mobil SUV tersebut ditangkap karena menggunakan pelat nomor yang tidak sesuai dengan pemerintah Indonesia.

Pelat mobil di Mitsubishi Pajero Sport Hitam itu memiliki nomor SN 45 RSD dengan warna biru.

Tak cukup dengan hal itu saja, pengemudi mobil dengan nama Rusdi Karepesina memiliki STNK dan SIm khas dari Kekaisaran Sunda Empire.

Baca Juga: Kapten Man Utd: Ini Seperti Bola Basket

Karena hal tersebut polisi pun memutuskan untuk lakukan penyelidikan lebih lanjut soal asal usul plat nomor, SIM, dan STNK tersebut.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari PMJ News, dari hasil penyelidikan pihak kepolisian ternyata pembuatan plat nomor, STNK, dan SIM Kekaisaran Sunda Empire dilakukan tanpa izin dari pihak kepolisian.

“Kalau kemarin saat kita tanya, dia bilangnya bikin sendiri dan mengklaim semua itu bisa menjadi dokumen resmi untuk kendaraannya,” kata Kasat PJR Polda Metro Jaya, Kompol Akmal.

Akmal menjelaskan bahwa STNK, SIM, dan pelat nomor tersebut dibuat sesuka keinginan hati dari para pejabat Kekaisaran Sunda Empire.

Mobil Mitsubishi Pajero Sport bernomor SN-45-RSD yang diakui sebagai Negara Kekaisaran Sunda diamankan polisi
Mobil Mitsubishi Pajero Sport bernomor SN-45-RSD yang diakui sebagai Negara Kekaisaran Sunda diamankan polisi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat