kievskiy.org

Inden Toyota Raize Dikabarkan Capai 9 Bulan, Ternyata Segini Lama Inden Daihatsu Rocky

Daihatsu Rocky.
Daihatsu Rocky. /Dok ADM

PIKIRAN RAKYAT - Pasar mobil sport ultility vehicle (SUV) di Indonesia kembali ramai dengan hadirnya Toyota Raize dan Daihatsu Rocky.

Saking berminatnya publik pada kedua mobil ini, inden dari Toyota Raize untuk varian tertentu dikabarkan mencapai waktu tunggu 9 bulan.

Tetapi berbeda dengan saudara kandungnya, Daihatsu Rocky ternyata memiliki waktu inden yang tak selama itu.

Hal ini sudah dikonfirmasi oleh PT Astra Daihatsu Motor melalui keterangan mereka.

Baca Juga: Tak Sadar Sempat Terkena Covid-19, Meggy Wulandari: PCR-nya Negatif

Pada acara Tes Drive Daihatsu Rocky yang diadakan Selasa, 25 Mei 2021 kemarin, Division Head Marketing and Customer Relation PT Astra International – Daihatsu Sales Operation (DSO), Hendrayadi Lastiyoso menjelaskan bahwa lama inden dari Daihatsu Rocky tak akan sama seperti Toyota Raize.

"Untuk saat ini, kami akan usahakan bahwa konsumen bisa mendapatkan mobil ini dalam waktu dua bulan.

"Dua bulan itu paling lambat, tidak akan lebih dari periode tersebut," kata Hendrayadi dalam keterangannya.

Untuk saat ini menurut Hendrayadi proses inden dari Daihatsu Rocky pasti masih akan terjadi.

Baca Juga: Antisipasi Covid-19, Ragunan Terapkan Pembelian Tiket Secara Online dan Tutup Wahana Bermain Anak

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat