kievskiy.org

Daftar Mobil Sitaan dari Kasus Korupsi Asabri, Harga Total Tembus Rp17,2 Miliar

Ferrari F12 Berlinetta mobil mewah sitaan Kejagung dari kasus dugaan tindak korupsi Asabri dan Jiwasraya
Ferrari F12 Berlinetta mobil mewah sitaan Kejagung dari kasus dugaan tindak korupsi Asabri dan Jiwasraya /Kejagung Kejagung

PIKIRAN RAKYAT - Kejaksaan Agung (Kejagung) diketahui menyita sejumlah mobil mewah sebagai barang bukti tindak korupsi pengelolaan keuangan dan dana investasi oleh PT Asabri (Persero) beberapa waktu lalu.

Tercatat ada 16 mobil mewah seharga miliaran Rupiah disita oleh Kejagung untuk kemudian dilelang kepada publik.

Pada Minggu, 28 Juni 2021 kemarin, Kejagung menjelaskan ada 11 unit mobil berhasil terlelang kepada publik dengan harga puluhan miliar.

Mobil yang terlelang tersebut berhasil mengumpulkan Dana bagi Kejagung dengan total pemasukan mencapai Rp17,2 miliar.

Baca Juga: Mulai 28 Juni 2021, Balai Kota Bandung Tutup Sementara

Dengan harga seperti itu, apa saja mobil-mobil sitaan Asabri yang berhasil terlelang pada publik ini?

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari berbagai sumber, penawaran dari mobil-mobil sitaan ASABRI tersebut telah dimulai pada 15 Juni 2021 KPKNL Jakarta IV melalui e-auction open bidding.

Secara total, daftar mobil sitaan kasus korupsi ASABRI yang terlelang tersebut meliputi:

1 Unit Rolls-Royce laku terlelang Rp4,251 miliar
1 Nissan laku terlelang Rp152,2 juta
1 Ferrari laku terlelang Rp6,3 miliar
2 Land Rover laku terlelang Rp2,9 miliar
1 Honda CR-V laku terlelang Rp367 juta
1 Honda HR-V laku terlelang Rp278 juta
1 Toyota Vellfire laku terlelang Rp649 juta
2 Toyota Alphard laku terlelang Rp1,4 miliar
1 Lexus laku terlelang Rp769 juta.

Baca Juga: Rezky Aditya Sering Dicari Anak dari Wanita W, Suami Citra Kirana Resmi Digugat

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat