kievskiy.org

Harga SPBU Bekas Terungkap, Punya Satu Dijamin Langsung Jadi Sultan

Ilustrasi SPBU Pertamina di Kota Tasikmalaya.
Ilustrasi SPBU Pertamina di Kota Tasikmalaya. /Pikiran-rakyat.com/Asep MS

PIKIRAN RAKYAT - Sehari-hari kita sering melewati tempat tempat Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di kota kita tiap harinya.

Tetapi perlu diketahui bahwa ternyata, bangunan SPBU tersebut bisa saja dijual karena berbagai hal.

Dan jika sudah dijual, maka SPBU-SPBU bekas tersebut bisa dibeli kembali oleh orang lain yang ingin menggunakannya.

Berapa sih harga dari SPBU-SPBU bekas ini ketika dijual di pasaran saat ini?

Baca Juga: Dompetnya Digeledah Nagita Slavina, Raffi Ahmad Kepergok Simpan Foto Wanita Lain?

Dari penelusuran tim Pikiran-Rakyat.com di beberapa sumber pada Minggu, 18 Juli 2021, ternyata harga dari SPBU-SPBU bekas ini cukup membuat kantong menjadi jebol.

hasil penelusuran tim Pikiran-Rakyat.com di satu situs jual beli online, harga satu unit SPBU bekas yang dijual rata-rata mencapai puluhan miliar rupiah.

Tapi bisa dibilang bahwa harga tersebut sangat setimpal dengan kemungkinan keuntungan yang akan didapatkan.

Salah satu SPBU bekas yang paling murah tim Pikiran-Rakyat.com temukan ada di Kota Malang, Jawa Timur dengan harga Rp22 Miliar.

Harga dari beberapa SPBU bekas yang dijual secara online
Harga dari beberapa SPBU bekas yang dijual secara online Situs jual beli OLX.co.id

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat