kievskiy.org

Chilli Island, Kendaraan Air Bertenaga Listrik

KURSI  mengambang ini dihargai US$ 14.800.*
KURSI mengambang ini dihargai US$ 14.800.*

WINA, (PRLM).- Pulau tropis paling mahal saat ini yang terdaftar di Sotheby Internasional Realty adalah pulau berpasir di Polinesia Prancis yang disebut Motu Matatahi. Sekitar satu jam dengan perahu dari bandara Bora Bora, dan dihargai US$ 270.000. Ingin yang lebih murah, ini dia Chilli Island kursi mengambang bermotor cukup untuk dua orang harganya hanya US$ 14.800. Dan tidak seperti Motu Matatahi, Chilli Island memiliki tempat minuman dan ada stereonya. Seperti diberitakan BBC Auto, baru-baru ini, kendaraan ini semula dirancang sebagai mainan air untuk resor pantai, Chilli Island yang diproduksi di Austria ini, menawarkan sepasang kursi empuk untuk berbaring. Strukturnya, sekitar 8 kaki panjangnya, terbuat dari kombinasi polyethylene dan fiberglass beratnya sekitar 440 pon. Pembeli dapat memilih salah satu dari dua motor listrik Torqeedo: versi 1kw terbuka atau versi 0,5 kw kolam anak, keduanya menawarkan waktu beroperasi sekitar 6 jam untuk satu cas baterai. Kontrolnya cukup sederhana: Sebuah tuas untuk mengubah arah dan saklar pijit untuk kecepatan. Sebuah layar kecil dari kristal cair menjadi indikator baterai, kecepatan, dan posisi motor. (Dede Suhaya/A-147)***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat