kievskiy.org

Astra Honda Distribusikan 1.100 Paket Sembako untuk Veteran Perang dan Korban Covid-19

Astra Honda menyalurkan bantuan kepada veteran dan korban Covid-19
Astra Honda menyalurkan bantuan kepada veteran dan korban Covid-19 /Dok AHM

PIKIRAN RAKYAT - PT Astra Honda Motor (AHM) kembali melakukan kegiatan sosial dengan mendistribusikan paket bantuan kepada pejuang veteran serta keluarga yang sedang menjalankan isolasi mandiri di wilayah DKI Jakarta dan Jawa Barat serta wilayah mitra binaan.

Bantuan sebanyak 1.100 itu dibagikan Astra Honda menyusul berbagai kegiatan sosial yang telah dilakukan Astra Honda sebelumnya.

Ahmad Muhibbuddin, GM Corporate Communication AHM mengatakan dalam keadaan pandemi COVID-19 ini, AHM berupaya turut andil dalam mengurangi dampak wabah dengan terus membantu masyarakat dalam berbagai kegiatan.

"Kami ingin terus hadir berperan aktif menemani masyarakat menghadapi pandemi ini. Kami harap bantuan yang kami salurkan ini dapat meringankan beban sekaligus memenuhi kebutuhan masyarakat yang terdampak Covid-19," kata Ahmad Muhibbuddin dalam keterangan resminya, Selasa, 17 Agustus 2021.

Baca Juga: 2 Tahun Berseteru, Garuda Indonesia dan Rolls Royce Akhirnya Sepakat Damai

Muhibbuddin menjelaskan bantuan ini merupakan bentuk apresiasi untuk para pejuang kemerdekaan Republik Indonesia serta upaya memenuhi kebutuhan masyarakat dalam menghadapi tantangan kesehatan dan ekonomi selama masa pandemi.

Bantuan dalam bentuk program yang dijuluki sebagai "Paket Merdeka Peduli Masyarakat" ini berisikan beras, minyak goreng, gula pasir dan terigu yang diberikan kepada para pejuang veteran.

Bantuan juga diberikan kepada pada pedagang kaki lima, pekerja informal, petugas pemakaman.

Baca Juga: Bedah Spesifikasi Honda Brio Satya, Mobil Murah Terlaris di Indonesia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat